Liputan6.com, Jakarta Aura Kasih merupakan salah satu selebriti pecinta hewan yang peliharaannya sangat menarik. Selain pelihara kucing yang menjadi salah satu peliharaan populer, Aura Kasih juga memelihara ular.
Cukup banyak selebriti di Indonesia yang memiliki ketertarikan dengan memelihara ular, namun selebriti wanita bisa jadi baru Aura Kasih. Pelantun lagu Mari Bercinta ini pun sering mengunggah potret ularnya.
Advertisement
Baca Juga
Tidak hanya mengunggah potret ular peliharaannya, namun ibu Arabella ini pun sering bermain dengan ularnya sambil meletakannya di leher. Bagi sebagian orang yang belum terbiasa dengan hewan tersebut tentu akan bergidik karena takut.
Namun Aura Kasih pun terlihat santai dan menikmati momen tersebut dengan hewan peliharaannya yang eksotis. Berikut 7 potret Aura Kasih berkalung ular yang Liputan6.com kutip dari Instagram @aurakasih, Selasa (28/7/2020).
1. Begini potret Aura Kasih bersama dengan ular yang ia kalungkan di lehernya.
Advertisement
2. Memiliki kecintaan terhadap hewan, ia pun memang memiliki beberapa hewan eksotis.
3. Hewan peliharaannya yang cukup terkenal ialah salah satu ular yang memiliki warna dominasi putih dengan nama Summer.
Advertisement
4. Beberapa kali ia pun kerap memamerkan ular-ularnya dalam media sosial Instagram.
5. Baik ular kecil maupun besar, tentu membuat orang takut melihatnya, namun bagi Aura Kasih tidak sama sekali.
Advertisement