6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda

Salah ketik ketika berkomentar, makna balasan jadi berbeda ini bikin warganet ngakak.

oleh Selma Intania Hafidha Diperbarui 11 Agu 2021, 07:00 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2021, 07:00 WIB
6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @ditayaa10 dan Twitter/ @mphitae30)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Perkembangan media sosial yang semakin pesat membuat seseorang kerap kali unggah ragam konten random di laman media sosialnya. Bahkan kolom komentar pun kini dijadikan wadah untuk memberi respon negatif ataupun positif mengenai unggahan tersebut.

Namun ketika ingin membubuhkan komentar atau membalas komentar, kejadian salah tulis atau typo sering terjadi. Bahkan kejadian salah tulis tersebut membuat makna komentar yang akan dikirimkan jadi berbeda alhasil sukses mengundang gelak tawa warganet.

Salah ketik atau typo ketika membalas pesan melalui aplikasi chat mungkin tidak terlalu merasa malu karena hanya dibaca oleh sang penerima pesan. Tetapi jika salah ketik ketika membalas komentar salah satu postingan dan dilihat oleh para pengguna media sosial lainnya tentunya bikin kesal sampai ingin menghapus komentar tersebut.

Salah ketik atau typo tak hanya bikin pembaca jadi bingung, tetapi maknanya yang berbeda jauh juga bikin komentar jadi terlihat aneh dan kocak. Bahkan tak jarang warganet membagikan tangkapan layar komentar salah ketik ini di media sosial.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang balas typo warganet di kolom komentar ini kocak, Selasa (10/8/2021).

Promosi 1

1. Nulis Dita Karang saja harus sampai typo berkali-kali nih, malunya sampai ubun-ubun pasti.

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @mphitae30)... Selengkapnya

2. Lantaran N dan B berdekatan, NCT Dream jadi BCT Dream deh.

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @ditayaa10)... Selengkapnya

3. Gimana enggak ngakak kalau prikitiew jadi kuetiaw?

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @chizjakey)... Selengkapnya

4. Waduh sejak kapan tulisan Warahmah jadi panjang? Semoga si pembaca enggak salah tangkap ya.

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @hooniesexycutie)... Selengkapnya

5. Tulisan hand sanitizer jadi panjang gitu ya, penjualnya auto pusing nih baca komentarnya.

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @aavocadew)... Selengkapnya

6. Gara-gara R dan T berdekatan dan tak terpisahkan, maknanya jadi ngeri gitu ya.

6 Balasan Typo di Kolom Komentar Ini Kocak, Maknanya Jadi Berbeda
Balasan Typo Warganet di Kolom Komentar. (Sumber: Twitter/ @txtdarimonic)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya