6 Alasan Kalian Harus Mulai Jualan Online, Bisnis Bisa #NaikKeLaz

Buat kamu yang masih berpikir cari pekerjaan susah, kini saatnya untuk mencoba jualan online.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 09 Mei 2022, 14:59 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2022, 13:34 WIB
Bisnis Bisa #NaikKeLaz
Ilustrasi seller online. (Shutterstock)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Perkembangan teknologi internet dan gadget memberikan kesempatan bagi setiap individu untuk mendapatkan penghasilan. Bukan hanya tambahan, tapi juga bisa menjadi penghasilan utama. Salah satunya adalah dengan jualan online atau istilah kerennya bisnis online.

Buat kamu yang masih berpikir cari pekerjaan susah, kini saatnya untuk mencoba jualan online. Begitu pun untuk kamu yang sudah berstatus karyawan dan ingin mendapatkan tambahan penghasilan, bisa banget mulai jualan online. Gak ada alasan untuk menunda, apalagi sudah ada marketplace sebagai tempat memasarkan berbagai produk dan barang jualan.

Tak cukup hanya dengan alasan itu, coba kamu simak sejumlah alasan jualan online harus kamu mulai dari sekarang, tanpa perlu ada keraguan.

1. Pasar Luas

Pasar jualan online sangat luas karena berkaitan dengan jumlah pengguna internet. Laporan We Are Social per Januari 2022 menyebut ada 204,7 juta pengguna internet dan tersebar di seluruh Indonesia. Jadi kesempatan untuk mendapatkan banyak konsumen terbuka lebar. Bukan hanya sekitar lingkungan tempat tinggal dan lingkaran pertemanan saja, tapi luar kota sekalipun.

2. Bisa Mulai Tanpa Modal

 

Bisnis Bisa #NaikKeLaz
Ilustrasi seller online. (Shutterstock)... Selengkapnya

Jualan online bukan hanya bisa dimulai dengan modal kecil atau minim, bahkan bisa dimulai tanpa modal. Misalnya bisnis dropship atau jastip. Kamu juga bisa memanfaatkan keahlian yang dimiliki dan bekerja dari mana saja, tanpa dibatasi tempat atau ruang khusus. Gak harus keluar biaya sewa tempat karena bisa dimulai dari rumah.

3. Praktis dan Fleksibel

Dropship, jastip, reseller adalah contoh bisnis online yang praktis dan fleksibel. Bermodalkan smartphone, koneksi internet dan komunikasi, kamu sudah bisa berjualan online. Untuk kamu yang tidak ingin diburu waktu, juga bisa jualan online dengan sistem pre order.

4. Promosi Mudah dan Gratis

Promosi untuk jualan online tergolong sangat mudah, bahkan bisa gratis alias tanpa perlu keluar biaya. Kamu bisa memanfaatkan berbagai jenis media sosial dan jejaring pertemanan. Bisa sebar ke group-group, jadi gak harus mention satu persatu. Tinggal menunggu konsumen. Bila ingin menjangkau pasar lebih luas, tinggal memanfaatkan layanan promote berbayar.

 

5. Biaya Operasional Bisa Ditekan

Bisnis Bisa #NaikKeLaz
Ilustrasi seller online. (Shutterstock)... Selengkapnya

Banyak banget alasan untuk memulai jualan online. Bukan cuma tanpa modal atau modal minim, biaya operasional pun bisa ditekan sedemikian rupa sehingga tidak memberatkan dan bisa dapat cuan lebih banyak. Bila jualan offline, misalnya makanan atau perlengkapan rumah tangga, kamu perlu membayar operasional karyawan, sewa tempat, dan sebagainya. Untuk langkah awal bisa lepas dari pengeluaran itu, bila sudah melejit besar, barulah menyiapkan SDM dan tempat.

6. Ada Marketplace atau Platform Jualan Online

Ini alasan utama yang bisa mendorong kamu untuk berani memulai jualan atau bisnis online. Bergabung dengan marketplace, seperti Lazada akan memberikan banyak manfaat dan keuntungan bagi para penjual online, termasuk bagi kamu yang baru dan masih awam di bidang ini. Mau tahu apa saja benefitnya?

1. Mudah: Proses pendaftaran hanya butuh KTP untuk memulai berjualan online. Validasi dalam satu hari saja, sehingga bisa cepat untuk memulai jualan online.

2. Menarik: Ada program inkubasi/bimbingan 90 hari untuk kamu para pemula. Dengan demikian kamu bisa semakin siap dan bertumbuh dalam bisnis online. Tak berhenti di situ, selanjutnya ada banyak Mega Promosi yang bisa kamu ikuti sepanjang tahun untuk meningkatkan orderan dan trafik toko online kamu. Semua itu tanpa dipungut biaya alias gratis

3. Lebih Baik: Lazada memberikan pelatihan untuk para seller-nya melalui Lazada University. Di sini, ada tutorial, video, dan webinar yang bisa meningkatkan order di toko yang kamu bangun. Tak ketinggalan, dukungan Lazada Club atau komunitas Seller Lazada terbesar di Asia Tenggara yang memungkinkan pemula untuk belajar langsung dari top Seller Lazada.

So, segera daftar jadi Seller Lazada dijamin pasti bisa #NaikKelaz karena setiap Seller baru yang daftar bisa mendapatkan Paket Jualan #NaikKeLaz. Mulai dari Ekstra trafik di toko, Subsidi Ongkos Kirim Hingga 1,5 Juta Rupiah, Promosi Mingguan, hingga Gratis Fitur COD aktif se-Indonesia.

Informasi pendaftaran Seller Lazada klik di sini.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya