Liputan6.com, Jakarta Nurul Qomar Gunadiningrat atau yang lebih akrab disapa Abah Qomar adalah salah satu pelawak Indonesia yang sudah lama tak terdengar kabarnya. Pelawak berusia 62 tahun ini pernah membentuk grup lawak Empat Sekawan bersama Derry, Eman, dan Ginanjar.
Selain dikenal sebagai pelawak, Qomar juga populer lewat sederet sinetron yang pernah dibintanginya, seperti Para Pencari Tuhan dan Fatih di Kampung Jawara. Namun setelah terjun ke dunia politik, bintang film Benyamin Biang Kerok ini tak pernah lagi muncul di layar kaca.
Banting stir dari bintang sinetron dan anggota DPR menjadi food TikToker, Abah Qomar belum lama ini viral di media sosial. Menilik dari laman media sosialnya, sebenarnya pelawak kelahiran 11 Maret 1960 ini sudah lama menjadi food TikToker, hanya saja baru di notice netizen belum lama ini.
Advertisement
Pembawannya yang seru dan menghibur, banyak warganet yang mengaku suka melihat video Abah Qomar saat jadi food TikToker. Usianya sudah tidak muda lagi dan pernah idap penyakit kanker usus stadium 4C, Abah Qomar masih bugar dan aktif bahkan masih sering bertemu beberapa rekan artis.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret terbaru pelawak senior Abah Qomar yang kini aktif jadi food TikToker, Kamis (19/1/2023).
1. Pernah populer jadi pelawak dan bintang sinetron, begini potret terbaru pelawak Qomar yang sudah lama tak terdengar kabarnya.
Advertisement
2. Kini aktif jadi food TikToker, lelucon hingga penampilan Qomar punya ciri khas yakni dengan mengenakan gamis putih.
3. Meski sudah jarang muncul di layar kaca sebagai pelawak, namun tak dipungkiri jika Qomar masih aktif memberikan hiburan untuk warganet lewat laman media sosial pribadinya.
Advertisement
4. Namanya tidak redup, sahabat pelawak Ginanjar ini masih sering diajak berfoto ketika ada menemuninya di jalan, seperti saat berkunjung ke Cirebon ini.
5. Jarang tersorot, ini adalah potret kebersamaan Abah Qomar bersama istrinya, Siti Mariyam.
Advertisement