Be Like Artinya dalam Bahasa Gaul, Ketahui Cara Menggunakannya

Dalam bahasa gaul atau slang, "be like" memiliki makna dan penggunaan yang khas dan bisa berbeda dari penggunaan pada umumnya.

oleh Ayu Rosiana Angelia diperbarui 17 Mei 2023, 12:45 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2023, 12:45 WIB
Kata-Kata Gaul Bahasa Inggris
(Sumber: iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Tak jarang kita menemui frasa “be like” saat tengah berselancar di media sosial. Dalam dunia percakapan informal pada media sosial, be like seringkali digunakan dalam berbagai konteks, khususnya agar terdengar lebih santai dan tidak kaku.

Be like termasuk dalam kategori bahasa gaul atau slang. Dalam bahasa gaul atau slang, "be like" memiliki makna dan penggunaan yang khas dan bisa berbeda dari penggunaan pada umumnya.

Slang atau bahasa gaul  merupakan bentuk bahasa informal yang berkembang di kalangan tertentu, mencakup kata-kata, frasa, atau idiom yang tidak digunakan secara resmi atau formal. Sebelum menerapkan frasa “be like”, simak terlebih dahulu penjelasan mengenai makna be like beserta cara menggunakannya yang Liputan6.com telah rangkun dari berbagai sumber, Rabu (17/5/2023).

Be Like Artinya adalah Seperti

10 Kata-kata Bijak Bahasa Inggris dan Artinya Agar Berpikir Positif
Ilustrasi Menemukan Ide Credit: pexels.com/Sierra

Secara umum, "be like" mengacu pada peniruan atau penggambaran tindakan, perilaku, atau sikap seseorang. Be like artinya sering digunakan untuk menggambarkan karakteristik seseorang maupun memberikan reaksi atau kesan terhadap sesuatu dengan cara yang humoris atau berlebihan.

Be like tersusun dari kata be dan like. Kata be adalah pengganti to be dalam bahasa Inggris yang umumnya adalah is/am/are. Kemudian kata like memiliki arti seperti. Dengan begitu, be like artinya yakni "seperti", "akan seperti", "mirip", "menjadi seperti", "bersikap seperti", dan sejenisnya.

Penggunaan be like dalam bahasa Inggris biasanya dilakukan dalam percakapan informal atau dengan gaya berbicara yang lebih santai, seperti saat berbicara dengan teman akrab.

Makna Be Like dalam Bahasa Gaul

Ilustrasi ngobrol, kerja di kantor, tertawa
Ilustrasi ngobrol, kerja di kantor, tertawa. (Photo by Brooke Cagle on Unsplash)

Jika berbicara dalam konteks bahasa gaul atau slang, "be like" digunakan dengan cara yang unik atau dengan makna yang khas. Sebab, penggunaan be like seringkali memiliki nuansa yang berbeda.

Dalam bahasa gaul, be like digunakan untuk mengekspresikan perasaan, reaksi, atau kesan seseorang terhadap suatu situasi atau peristiwa. Dengan kata lain, be like biasanya digunakan untuk menirukan atau menggambarkan sikap seseorang dengan cara yang lebih eksentrik.

Perlu diingat, menggunakan frasa be like artinya sedang menggunakan bahasa yang santai atau tidak formal. Sehingga harus berhati-hati karena bahasa slang sebaiknya tidak digunakan pada kesempatan yang resmi karena kurang pantas. 

Penggunaan Be Like dalam Bahasa Gaul

Kejujuran adalah sifat dasar yang penting
Ilustrasi berbincang bersama teman. (unsplash.com/@priscilladupreez)

Karena be like artinya adalah "seperti", jadi penggunaan be like dalam bahasa gaul dapat digunakan dalam berbagai konteks. Berikut beberapa situasi yang dapat digunakan untuk menempatkan frasa be like:

Menggambarkan dialog secara informal

Dalam percakapan informal, "be like" sering digunakan untuk menggambarkan dialog atau ungkapan yang lebih santai atau tidak formal. 

Misalnya, “Di kamar mandi ada kecoa? Gue be like iyuh super menjijikan’,” menggunakan frasa yang tidak formal.

Menggambarkan Perilaku atau Tindakan

Dalam bahasa gaul, "be like" sering digunakan untuk menggambarkan kebiasaan atau tindakan seseorang dengan gaya yang lebih khas. 

Misalnya, "Dia be like olahraga setiap pagi," berarti memiliki perilaku kebiasaan olahraga setiap pagi.

Mengungkapkan Reaksi atau Perasaan 

"Be like" dalam bahasa gaul juga digunakan untuk menggambarkan reaksi atau perasaan seseorang terhadap suatu situasi secara eksentrik atau berlebihan. 

Contohnya, "Gue be like, 'Gila serius nih? Ngaco ah ngga masuk akal banget!’," menggambarkan reaksi yang berlebihan terhadap sesuatu yang dianggap tidak masuk akal.

Menggambarkan Situasi dengan Humor atau Berlebihan

Dalam bahasa gaul, "be like" digunakan untuk menggambarkan situasi dengan cara yang kocak atau berlebihan. 

Misal, "gue be like nyari ikan ke ujung samudra, eh malah nemu sarden di dapur," menggambarkan situasi yang berlebihan dan tidak terduga.

Sebagai Pengganti Ekspresi 

"Be like" digunakan dalam bahasa gaul untuk mengekspresikan perasaan atau reaksi secara singkat dan padat. 

Misalnya, "Dia liat foto itu, langsung be like 😲," menggambarkan reaksi dengan menggunakan emoji yang menunjukkan kejutan.

Bahasa Gaul Lainnya

Teman - Vania
Ilustrasi teman. /https://unsplash.com/Felix Rostig

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, be like artinya adalah seperti. Selain "be like," ada banyak slang atau bahasa gaul lainnya yang umum digunakan dalam percakapan informal. Berikut adalah beberapa contoh slang yang populer:

Lit 

Digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang keren, menarik, atau sangat menghibur. Contohnya, "Acara konser tadi malam benar-benar lit!"

Savage

Digunakan untuk menggambarkan seseorang yang tegas, berani, atau tidak terduga dalam tindakannya atau perkataannya. Contohnya, "Wah savage banget komentar kamu."

FOMO

Singkatan dari "Fear of Missing Out" yang menggambarkan rasa takut atau kecemasan seseorang terlewatkan dari suatu kegiatan atau pengalaman yang menyenangkan. Misalnya, "FOMO abis orang-orang datang ke konser itu."

Squad

Digunakan untuk merujuk pada sekelompok teman dekat atau orang-orang yang sering bergaul dan beraktivitas bersama. Misal, “Gue pulang sekolah mau nongkrong dulu, biasa lah bareng squad”

Flex

Digunakan untuk menunjukkan seseorang memamerkan atau menunjukkan keberhasilan, kemewahan, atau kelebihan diri dengan bangga. Contohnya, "Dia lagi flex mobil barunya di media sosial."

GOAT

Akronim dari "Greatest of All Time" yang digunakan untuk menggambarkan seseorang atau sesuatu yang dianggap sebagai yang terbaik sepanjang masa. Contohnya, "Michael Jordan adalah GOAT di dunia bola basket."

Slay

Digunakan untuk menggambarkan seseorang yang tampil atau melakukan sesuatu dengan sangat baik atau mengesankan. Misalnya, "Dia benar-benar slay dengan gaun merahnya di pesta kelulusannya."

On fleek

Digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang sangat sempurna, terorganisir, atau dalam kondisi terbaiknya. Misalnya, "Make up kamu hari ini on fleek banget."

Yolo

Akronim dari "You Only Live Once" yang digunakan untuk menggambarkan sikap atau tindakan impulsif yang didorong oleh semangat hidup sekali. Misal, “Dibikin santai aja lah, Yolo~”

Clout

Digunakan untuk menggambarkan pengaruh atau popularitas seseorang. Contohnya, "Dia punya banyak clout di dunia maya."

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya