6 Tips Mencuci Kaus Agar Tidak Mudah Melar, Bisa Dipraktikkan di Rumah

Tips mencuci kaus agar tidak mudah melar bisa dilakukan dengan beberapa cara sederhana.

oleh Husnul Abdi diperbarui 20 Jun 2023, 07:10 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2023, 07:10 WIB
Mencuci Kaus
Mencuci Kaus (Sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Mencuci kaus tentunya tidak bisa sembarangan. Apalagi dalam mencuci kaus kesayangan, tentunya kamu harus lebih berhati-hati dan memperhatikan betul bagaimana cara mencuci yang baik dan tidak membuat kaus kesayangan menjadi rusak.

Dalam mencuci kaus, masalah yang sering terjadi adalah kaus menjadi luntur atau mudah melar. Bahan kaus yang memang tidak sekuat bahan lainnya dalam mengatasi melar perlu benar-benar berhati-hati saat mencucinya.

Tips mencuci kaus agar tidak mudah melar bisa dilakukan dengan beberapa cara sederhana. Dengan mengikuti berbagai langkah ini, kamu bisa menghindari kaus kesayangan menjadi mudah melar. Dengan begitu, kaus bisa kamu gunakan dalam waktu yang lama tanpa takut akan melar.

Berikut Liputan6.com rangkum tentang tips mencuci kaus agar tidak mudah melar dari berbagai sumber, Rabu (18/9/2019).


Cukup Rendam Selama 20-30 Menit

Tips pertama dalam mencuci kaus agar tidak mudah melar adalah merendamnya selama 20 hingga 30 menit. Gunakan deterjen yang cukup dan rendam kaus tak lebih dari 30 menit.

Sebisa mungkin jangan terlalu lama merendamnya. Tujuan merendam ini adalah agar kotoran luntur dan noda keringat bisa gampang dihilangkan.


Jangan Disikat

Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Tips selanjutnya dalam mencuci kaus agar tidak mudah melar adalah dengan tidak menyikatnya. Sebaiknya kaus tak usah disikat.

Tekstur bahannya yang lembut bisa lebih mudah rusak kalau disikat. Pori-pori bahan kaus pun bisa gampang terkoyak kalau disikat berlebihan. Jadi lebih baik kamu mencucinya dengan tangan saja.


Kucek dan Peras Secukupnya

Mencuci kaus sebenarnya kurang disarankan menggunakan mesin cuci. Namun saat mencucinya secara manual atau dengan tangan, kamu tidak boleh terlalu keras mengucek dan memerasnya. Jika kamu berlebihan dalam mengucek dan memerasnya, kaus bisa lebih cepat melar.

Selanjutnya, jangan gunakan pemutih saat mencuci kaus. Menggunakan pemutih untuk mencuci kaus bisa membuat kaus jadi gampang kasar dan tipis. Oleh karena itu, sebaiknya kamu memilih detergen yang bebas pemutih.


Pisahkan Kaus dengan Baju Lain

Mencuci Kaus
Mencuci Kaus (Sumber: Pixabay)

Selain itu, sebaiknya kamu memisahkan kaus dengan baju lain. Sebisa mungkin pisahkan kaus dari baju lain, khususnya dari baju yang berwarna kuat seperti hitam dan merah.

Hal ini bertujuan agar kaus tak gampang luntur. Apalagi jika kaus berwarna putih, perlu sekali untuk memisahkannya dengan baju lainnya.


Jemur Terbalik dan Jangan Digantung

Tips mencuci kaus adar tidak mudah melar selanjutnya adalah jemur terbalik dan tidak digantung. Balik dulu kaus sebelum dicuci dan dijemur. Sinar matahari yang terlalu terik bisa membuat warna kaus dan sablonnya cepat pudar. Jadi jemur dengan posisi sablon berada di dalam.

Selain itu, sebaiknya kaus jangan digantung dengan hanger di bagian lehernya karena bakal membuat kaus jadi gampang melar akibat beban kaus yang berat saat basah.


Setrika dengan Suhu yang Tidak Terlalu Panas

Menyetrika Baju
Ilustrasi Setrika (iStockphoto)

Selanjutnya, dalam menyetrika kaus jangan setel dengan suhu yang terlalu panas. Cukup dengan menyetel setrika dengan suhu yang hangat dan tidak berlebihan, sehingga kaus tidak mudah melar.

Biasanya ada juga kaus tertentu yang tidak perlu disetrika, jadi kamu tidak boleh memaksakan untuk menyetrikanya. Kamu juga bisa melapisi kaus dengan kain lain di atasnya sebelum menyetrika.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya