Liputan6.com, Jakarta Selain pelajaran tertulis, pembelajaran olahraga di sekolah lazimnya juga menggunakan metode praktik langsung. Seperti olahraga lari, voli, sepakbola, basket, juga senam lantai. Banyak aspek yang diajarkan oleh guru saat sang murid melakukan praktik olahraga.
Salah satu praktik olahraga yang dari dulu hingga sampai sekarang masih ada ialah praktek roll depan. Paktek roll depan ini bila disaksikan sepertinya simpel namun cukup sulit untuk dilakukan bagi siswa yang belum memahaminya.
Tidak jarang para siswa yang ikut dalam praktik roll depan ini malah tersungkur hingga kepalanya menancap pada spon pengaman karena belum bisa bergerak dengan luwes. Momen siswa yang gagal ini malah menjadi bahan tertawaan anak lainnya.
Advertisement
Berikut ulasan video kocak siswa lakukan praktek roll depan yang Liputan6.com kutip dari Twitter @hiburanreceh, Kamis (23/11/2023)
Terlihat mudah, tidak semua siswa dapat melakukan praktek roll depan dengan lancar
Mengutip dari video yang diunggah oleh akun Twitter @hiburanreceh, memperlihatkan aksi kocak siswa yang mempraktekan roll depan ditemani oleh gurunya. Meski sudah didampingi, namun siswa laki-laki ini masih gagal dan kepalanya malah seperti menancap di spon pengaman.
Aksinya ini pun menuai banyak sorotan hingga viral usai disaksikan lebih dari 71 ribu netizen.
"Malah tertancap kepalanya. 🤣🤣🤣" tulis akun @KambingBontot
"Ini olahraga yg smpe skrg gw kuliah, dari SD gapernah bisa gatau dahh, paling gamau pas zaman sekolah ada materi iniðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜" tulis akun @cukakamu555
"Selalu ada murid yg suruh roll depan malah atraksi" tulis akun @bintangsukmaja
— 🛑 Hiburan Si Receh (@hiburanreceh) November 21, 2023
Advertisement