Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya

Platform media sosial dihebohkan oleh keluhan para pengguna Instagram yang menemukan arsip unggahan mereka mendadak hilang tanpa pemberitahuan.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 26 Sep 2024, 21:30 WIB
Diterbitkan 26 Sep 2024, 21:30 WIB
Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Ilustrasi media sosial, Instagram. (Foto oleh Brian Ramirez: https://www.pexels.com/id-id/foto/smartphone-teknologi-aplikasi-instagram-8886104/)

Liputan6.com, Jakarta Baru-baru ini, platform media sosial dihebohkan oleh keluhan para pengguna Instagram yang menemukan arsip unggahan mereka mendadak hilang tanpa pemberitahuan. Diskusi ini ramai diperbincangkan di platform X (dahulu dikenal sebagai Twitter), pengguna berbagi pengalaman mengenai hilangnya gambar, video, dan terutama Instagram Stories yang sudah mereka simpan. Permasalahan ini bukan kali pertama terjadi, mengingat pada bulan Juli tahun lalu, insiden serupa juga muncul ketika sejumlah arsip pengguna menghilang akibat kesalahan teknis yang diakui oleh pihak Instagram.

Dalam pemberitahuan yang dikirimkan kepada pengguna, Instagram menerangkan bahwa masalah teknis ini menyebabkan beberapa arsip tidak lagi dapat diakses dan tidak mungkin dipulihkan, meski mereka telah mengatasi gangguan tersebut. Sayangnya, seluruh arsip yang terkena dampak akan secara otomatis dihapus pada tenggat waktu yang telah ditetapkan.

Kejadian ini memicu keresahan di kalangan pengguna yang cemas kehilangan memori digital mereka, mendorong mereka untuk mencari solusi agar arsip penting tidak musnah begitu saja. Beberapa pengguna bahkan mulai mengeksplorasi aplikasi pihak ketiga untuk membuat cadangan konten mereka, sementara yang lain menyerukan agar Instagram meningkatkan keandalan sistem penyimpanan arsipnya. Lantas apa yang menjadi penyebab archive instagram dihapus?

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai penyebab archive Instagram dihapus dan cara downloadnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (26/9/2024).

Penyebab Archive Instagram Dihapus atau Tidak Bisa Diputar

Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Ilustrasi sosial media, Instagram. (Image by Oliver Graumnitz from Pixabay)

Protes pengguna mengenai arsip Instagram Stories yang lenyap dan gagal diputar telah muncul setidaknya sejak akhir Juli 2024. Dilansir oleh Liputan6.com dari beragam sumber, sejumlah pengguna menerima pemberitahuan "This story is no longer available", yang menandakan arsip terhapus dan tak bisa dipulihkan.

Menurut Meta, hilangnya arsip postingan disebabkan oleh permasalahan teknis, yaitu adanya bug atau kerusakan sistem. Namun perusahaan tidak mampu memulihkan Instagram Stories yang hilang atau gagal diputar tersebut. Pengguna yang terdampak bug hanya akan menemui layar gelap yang menampilkan pesan error pada arsip Stories. Notifikasi ini akan terus muncul pada aplikasi pengguna yang terkena dampak hingga Juli 2025 mendatang. Selepas tanggal tersebut, notifikasi dan layar gelap akan dihilangkan sepenuhnya dari tampilan aplikasi Instagram.

Cara Download Archive Instagram Stories di Google Drive

Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Ilustrasi kata-kata, caption instagram. (Photo by Hans Vivek on Unsplash)

Berikut ini terdapat beberapa cara untuk download archive Instagram stories di aplikasi Google Drive, yakni:

  1. Langkah yang pertama adalah membuka aplikasi Instagram dan masuk ke akun masing-masing.
  2. Buka laman profil, kemudian pilih tiga garis pada pojok kanan atas aplikasi.
  3. Selanjutnya, pilih menu "Settings and activity".
  4. Kemudian, cari dan buka menu "Your information and permissions".
  5. Untuk mengunduh archive ke Google Drive, pilih "Download your information".
  6. Pada menu ini, pilih "Download or transfer information".
  7. Selanjutnya, pilih "All available information".
  8. Kemudian, klik "Download to device" untuk mengunduhnya.
  9. Langkah berikutnya, pilih lokasi di menu "Destination" dan klik "Google Drive".
  10. Hubungkan Instagram dengan akun Google Drive.
  11. Setelah itu, izinkan Meta untuk mengakses akun Google Drive.
  12. Tunggu beberapa saat hingga proses mengunduh informasi selesai.
  13. Jika sudah, arsip Instagram Stories anda akan tersimpan secara otomatis ke Google Drive.

Cara Menyimpan Archive Instagram yang Diunggah ke Google Drive

Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Google Drive (Sumber : theinquirer.net)

Berikut ini terdapat beberapa cara untuk menyimpan archive Instagram yang sudah diunggah ke Google Drive, yakni:

  1. Pastikan Anda memiliki akun Google Drive dengan penyimpanan yang cukup.
  2. Buka aplikasi Google Drive di ponsel Anda.
  3. Klik ikon "+" di sudut kanan bawah untuk mengunggah file.
  4. Pilih file cerita yang telah Anda unduh sebelumnya.
  5. Untuk pengorganisasian yang lebih baik, pertimbangkan untuk membuat album khusus untuk cerita Instagram Anda.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat memastikan bahwa momen-momen berharga Anda tetap aman dan dapat diakses kapan saja, bahkan jika fitur arsip Instagram dihapus.

Cara Download Archive Instagram Tanpa Aplikasi

Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Ilustrasi Instagram, IG (Photo by alex bracken on Unsplash)

Berikut ini terdapat beberapa cara download archive Instagram Stories tanpa aplikasi yakni dengan ditransfer:

  1. Langkah pertama adalah membuka Instagram milikmu.
  2. Tekan ikon profil yang ada di ujung kanan bawah tampilan.
  3. Perhatikan area di atas fitur highlight, lalu tekan opsi 'Edit profile'.
  4. Selanjutnya, pilih 'Personal information settings'.
  5. Gulir ke bawah dan tekan 'Your information and permissions'.
  6. Kemudian, pilih 'Transfer a copy of your information'.
  7. Tentukan dari mana informasi yang ingin diunduh berasal. Lalu, tekan sekali.
  8. Akan ditampilkan informasi yang ditawarkan untuk diunduh. Kamu bisa memindahkan seluruh informasi yang ada di profil maupun arsip IG, atau hanya sebagiannya saja.
  9. Kemudian, saat sudah memilih, tekan 'Next'.
  10. Pilih destinasi tempatmu ingin mengirimkan hasil copy arsip IG-mu. Di antara pilihannya adalah Google Photos, Dropbox, Koofr, Photobucket, dan Backblaze B2.
  11. Pilih salah satu, lalu tekan 'Save'.
  12. Tentukan juga schedule frequency yang diinginkan.
  13. Jika sudah yakin, tekan 'Next'.
  14. Hubungkan akun Instagram dengan Google Photos (sebagai contoh) dengan menekan 'Connect'. Lalu, pilih akun Google Photos yang akan digunakan.
  15. Setelah itu, klik 'Start transfer'.
  16. Isikan password, lalu klik 'Continue'.
  17. Setelah transfer selesai, anda bisa mengecek arsip Instagram-mu yang sekarang sudah tersedia di Google Photos. Biasanya, akan ada folder khusus yang tersedia.

Cara Mencegah Arsip Instagram Stories Hilang

Penyebab Archive Instagram Dihapus Tiba-Tiba, Lengkap Cara Downloadnya
Ilustrasi caption Instagram. (Gambar oleh Simon dari Pixabay)
  1. Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah menyimpan Stories secara manual. Setiap kali Anda membuat Story, pastikan untuk mengklik ikon "Save" yang berbentuk panah ke bawah sebelum mempostingnya. Dengan melakukan ini, Stories akan otomatis tersimpan di galeri perangkat Anda, memberikan backup langsung yang bisa Anda akses kapan saja tanpa bergantung pada platform Instagram.
  2. Mengaktifkan fitur "Save to Archive" juga sangat penting. Untuk melakukannya, buka pengaturan Instagram Anda, lalu pilih menu "Privacy" dan masuk ke submenu "Story". Di sana, Anda akan menemukan pilihan "Save to Archive" yang bisa diaktifkan. Dengan mengaktifkan fitur ini, Instagram akan secara otomatis menyimpan semua Stories Anda ke dalam arsip, memungkinkan Anda untuk mengaksesnya kembali di kemudian hari.
  3. Melakukan backup secara rutin adalah langkah preventif yang sangat disarankan. Instagram menyediakan fitur "Download Your Information" di pengaturan aplikasi. Gunakan fitur ini untuk mengunduh semua data Anda, termasuk Stories. Sebaiknya lakukan proses backup ini secara berkala, misalnya sebulan sekali, untuk memastikan Anda selalu memiliki salinan terbaru dari konten Anda.
  4. Menggunakan aplikasi pihak ketiga bisa menjadi opsi tambahan untuk menyimpan Stories secara otomatis. Namun, penting untuk berhati-hati dalam memilih aplikasi yang akan digunakan. Pastikan untuk memilih aplikasi yang terpercaya dan memiliki reputasi baik untuk menjaga keamanan akun Instagram Anda.
  5. Menyimpan Stories penting sebagai Highlight adalah cara efektif untuk memastikan konten tersebut tetap dapat diakses. Stories yang disimpan sebagai Highlight akan terus muncul di profil Anda, memberikan akses mudah bagi Anda dan pengikut Anda untuk melihat kembali konten tersebut kapan saja.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya