Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya

Kode Bank BCA untuk keperluan transaksi adalah 014, yang digunakan dalam berbagai jenis transaksi antar bank di Indonesia.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 01 Okt 2024, 13:07 WIB
Diterbitkan 01 Okt 2024, 13:00 WIB
Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya
Hubungi Halo BCA Bisnis di 1500777.

Liputan6.com, Jakarta Bank Central Asia (BCA) merupakan salah satu bank swasta terkemuka di Indonesia yang didirikan pada 21 Februari 1957. BCA telah berkembang menjadi bank dengan layanan finansial terlengkap di Indonesia, melayani segmen bisnis dan individu dalam berbagai transaksi perbankan. Dengan jaringan cabang yang luas dan teknologi perbankan yang canggih, BCA terus berinovasi untuk memberikan layanan terbaik kepada nasabahnya.

Kode Bank BCA untuk keperluan transaksi adalah 014, yang digunakan dalam berbagai jenis transaksi antar bank di Indonesia. Kode ini penting diketahui saat melakukan transfer antar bank, baik melalui ATM, mobile banking, maupun internet banking. Penggunaan kode bank yang benar akan memastikan transaksi berjalan lancar dan dana terkirim ke rekening yang dituju dengan tepat.

Selain kode bank BCA yang perlu anda ketahui saat melakukan transaksi di dalam negeri, terdapat pula swift kode Bank BCA. Swift kode bank BCA adalah CENAIDJA, yang digunakan untuk transaksi internasional atau transfer dana lintas negara. Kode ini terdiri dari 8 karakter, di mana CENA mengidentifikasi BCA, ID menunjukkan negara Indonesia, dan JA menandakan kota Jakarta sebagai lokasi kantor pusat. Swift code ini penting dicantumkan saat melakukan atau menerima transfer internasional untuk memastikan proses transfer berjalan cepat dan akurat.

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai kode bank BCA untuk keperluan transaksi yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (1/10/2024).

Kode Transfer Bank BCA

Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya
Logo PT Bank Central Asia Tbk (BCA).

Kode transfer bank BCA yakni 014. Kode transfer bank BCA tersebut dapat digunakan saat transfer antarbank. Kode transfer bank BCA ini dimasukan bersama nomor rekening BCA yang menjadi tujuan transfer. Sebagai informasi, kode bank adalah 3 nomor unik yang menjadi identitas dari sebuah bank. Setiap bank memiliki kode bank masing-masing yang berbeda-beda.

Fungsi lain dari kode bank BCA juga penting dalam pembayaran tagihan dan transaksi e-commerce. Ketika seseorang menggunakan layanan internet banking atau mobile banking untuk membayar tagihan atau melakukan pembelian online, seringkali mereka perlu memasukkan kode bank penerima. Jika tujuan pembayaran adalah rekening BCA, maka kode transfer bank BCA yakni 014 harus dimasukkan untuk memastikan bahwa pembayaran tersebut akan dikirimkan ke bank BCA dengan benar.

Selain transaksi dalam negeri, kode transfer bank BCA juga diperlukan untuk transaksi internasional. Meskipun transfer internasional sering membutuhkan kode SWIFT atau IBAN, memiliki kode bank yang benar tetap esensial untuk memastikan proses berjalan lancar. Ketika seseorang melakukan transfer dana dari luar negeri ke rekening BCA di Indonesia, kode transfer bank BCA yakni 014 harus disertakan sebagai bagian dari informasi rekening penerima. Ini memungkinkan bank asing yang melakukan transfer untuk mengarahkan dana ke bank BCA dengan tepat, memastikan bahwa dana tersebut masuk ke rekening penerima dengan lancar.

Cara Transfer Antarbank Menggunakan Kode Transfer Bank BCA

Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya
Selain pembukaan RDN secara online, BCA juga menyediakan fasilitas monitoring portofolio dana bagi investor melalui fitur info RDN pada BCA Mobile dan Klik BCA secara online.

Setelah mengetahui kode transfer setiap bank, jangan lupa Anda catat sebelum bertransaksi. Sebagai contoh jika Anda ingin melakukan transfer antarbank ke BCA, berikut caranya:

  1. Masukkan kartu ATM dan PIN.
  2. Kemudian, pilih menu Transfer.
  3. Lalu pilih menu "Transfer ke Bank Lain" atau "Transfer Antarbank".
  4. Setelah itu, masukkan kode transfer bank BCA (014) disusul nomor rekening yang dituju, contoh: 014023xxxxx.
  5. Setelah memasukkan kode bank BCA (014), lanjutkan dengan memasukkan nomor rekening BCA tujuan transfer. Pastikan nomor rekening yang dimasukkan benar agar dana yang ditransfer dapat sampai ke rekening yang dituju dengan tepat.
  6. Setelah memasukkan kode bank dan nomor rekening BCA, ATM akan menampilkan konfirmasi transfer. Periksa kembali nomor tujuan rekening dan nominal transfer yang telah dimasukkan. Jika sudah sesuai, tekan "OK" atau "Ya" untuk melanjutkan proses transfer.
  7. Tunggu beberapa saat hingga proses transfer selesai. ATM akan memberikan konfirmasi bahwa transfer telah berhasil dilakukan.

Kode Transfer Bank BUMN, Swasta, dan Syariah

Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menyediakan ATM Gallery di berbagai negara.

Ada daftar kode transfer bank yang mencakup bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN), bank swasta, dan juga syariah. Simak daftar lengkap berikut ini:

  1. Bank BRI 002
  2. Bank BNI 009
  3. Bank Mandiri 008
  4. Bank Mega 426
  5. Bank BTN 200
  6. Bank BTPN 213
  7. Bank CIMB Niaga 022
  8. Bank Permata 013
  9. Bank Sinarmas 153
  10. Bank Danamon 011
  11. Bank OCBC NISP 028
  12. Bank Jenius 213
  13. Bank Maybank Indonesia 016
  14. Bank Commonwealth 950
  15. Bank Muamalat 147
  16. Bank Mandiri Syariah (sekarang BSI) 451
  17. Bank BNI Syariah (sekarang BSI) 451
  18. Bank BRI Syariah (sekarang BSI) 451
  19. Bank CIMB Niaga Syariah 022
  20. Bank BTPN Syariah 547

Swift Code Bank BCA

Kode Bank BCA untuk Keperluan Transaksi, Simak Pula Langkah-langkahnya
Ilustrasi transaksi online. (Shutterstock)

Jika melakukan transfer uang dari luar negeri ke BCA, maka dibutuhkan swift code Bank BCA. Swift code terdiri dari 8-11 karakter. Kode terdiri dari 4 karakter huruf kode bank, 2 karakter huruf kode negara, 2 karakter huruf atau angka kode lokasi, dan 3 karakter angka atau huruf kode cabang.

Format swift code misalnya AAABBCC123. Huruf A menunjukkan kode bank, huruf B menunjukkan kode negara, huruf C menunjukkan kode lokasi kantor pusat, karakter angka 123 menunjukkan kode cabang. Swift code biasanya tetap bisa dipakai tanpa kode cabang.

Seperti yang telah dijelaskan pada paragraf sebelumnya, untuk swift code Bank BCA adalah CENAIDJA, yang digunakan untuk transaksi internasional atau transfer dana lintas negara. Kode ini terdiri dari 8 karakter, di mana CENA mengidentifikasi BCA, ID menunjukkan negara Indonesia, dan JA menandakan kota Jakarta sebagai lokasi kantor pusat. Swift code ini penting dicantumkan saat melakukan atau menerima transfer internasional untuk memastikan proses transfer berjalan cepat dan akurat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya