Cukup Tambah Hijab, Gaya Bintang K-Pop Ini Bisa Buat Lebaran

Siapa bilang fashion bintang K-Pop nggak bisa buat lebaran? Ini buktinya!

diperbarui 15 Jun 2018, 19:00 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2018, 19:00 WIB
Suzy - Jessica Jung
Suzy - Jessica Jung  © Istimewa... Selengkapnya

Jakarta Bintang K-Pop memang sellau jadi sorotan publik karena demam hallyu yang melanda Indonesia. Tak cuma soal lagu, drama atau filmnya, fashion mereka pun selalu jadi perbincangan bahkan inspirasi.

Buat yang mau cari inspirasi lebaran, bisa mengintip gaya para idola ini. Cukup ditambah hijab atau diganti dengan atasan atau celana yang nggak ketat, gaya mereka bisa dipakai saat lebaran.

Yoona

Yoona
Yoona © chunyoon.com... Selengkapnya

Punya kemeja denim atau kemeja lainnya? Bisa bergaya ala Yoona SNSD nih. Yoona memakai kaos dalam warna hitam di dalam kemeja kemudian menambahkan celana putih. Sederhana tapi elegan. Bisa dipakai liburan saat lebaran.

Suzy

Suzy
Suzy © Istimewa... Selengkapnya

Suzy bukan cuma cantik tapi juga punya selera fashion yang bagus. Ini nih contoh penampilan kala Suzy pakai rok panjang di airport. Di foto kiri, Suzy memakai turtleneck hitam dan rok floral warnai beige. Di foto kanan, dia memakai blouse putih dan rok plisket. Suzy menambah penampilannya dengan sling bag dan high heels. Feminin dan cantik.

Jessica Jung

Jessica Jung
Jessica Jung © Pillow Sleep... Selengkapnya

Jessica Jung adalah idol yang juga seorang fashion designer, makanya penampilannya selalu cantik. Ini dia memakai dress putih panjang dengan tambahan ikat pinggang coklat. Kalau mau bergaya seperti ini, jangan lupa cari yang lengan panjang ya :)

Blackpink

Rose - Jennie
Rose - Jennie © Istimewa... Selengkapnya

Yang biasanya tampil super santai, bisa nih meniru penampilan Rose (kiri) dan Jennie dari BLACKPINK. Mereka sering banget pakai hoodie atau sweatshirt dengan track pants di airport. Bisa dipakai jalan-jalan saat lebaran nih.

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Rahmi Safitri

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya