Liputan6.com, Jakarta Musim liburan penghujung tahun biasanya merupakan waktu yang tepat untuk merayakan momen-momen kebersamaan dengan keluarga dan teman. Untuk menemani saat-saat ini, Maxx Coffee jaringan coffee shop asli dari Indonesia kembali meluncurkan variasi minuman baru bertemakan “Holiday Wonders”.
Adalah Mint Choco Chip Frappe, minuman yang menggunakan bahan-bahan premium. Bahan-bahan tersebut diantaranya mint, cocoa, chocolate chip, dan whipped cream serta saus cokelat sebagai toppingnya.
Baca Juga
Rasa mint yang segar berpadu dengan cokelat yang manis. Perpaduan sempurna untuk minuman yang menemani di saat-saat bersantai dengan keluarga dan teman.
Advertisement
Geoffrey Samuel selaku Head of Marketing Max Coffee Indonesia mengatakan, Max Coffee menawarkan produk yang inovatif.
"Kami berharap Maxx Coffee bisa menjadi tempat tujuan yang sempurna bagi pelanggan dan semoga bisa berbagi kebahagiaan dan menciptakan holiday wonders," kata Geoffrey di Jakarta.
Selain itu di awal bulan November yang lalu, Maxx Coffee juga meluncurkan sebuah produk baru, hasil kolaborasi dengan Magnum Tiramisu. Minuman yang diluncurkan tersebut adalah Magnum Affogato, perpaduan es krim Magnum Tiramisu dengan espresso blend dari Maxx Coffee. Magnum Affogato bisa dinikmati di 17 gerai Maxx Coffee di sekitar Jabodetabek.