Bunda, Yuk Coba Resep dan Cara Mudah Bikin Nasi Kebuli dengan Rice Cooker

Biasanya, nasi kebuli dimasak dengan cara yang cukup rumit, namun bukan berarti tak bisa dibuat dengan rice cooker

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Mar 2024, 12:01 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi nasi kebuli
Ilustrasi nasi kebuli/Copyright shutterstock/Pras Nazri

Liputan6.com, Banyumas - Salah satu tugas bunda di rumah adalah menyiapkan makanan untuk keluarganya. Di momen-momen tertentu, tentu makanan yang disajikan lebih istimewa.

Misalnya, saat perayaan hari besar Islam. Bisa juga saat ananda maupun suami ulang tahun.

Nah, kuliner khas Arab ini barangkali bisa menjadi opsi, nasi Kebuli. Bisa jadi ini adalah pilihan makanan yang antimainstream, dan sangat menantang dicoba.

Nasi ini memiliki ciri khas bumbu masakan yang kuat. Biasanya, nasi kebuli dimasak dengan cara yang cukup rumit, namun bukan berarti tak bisa dibuat dengan rice cooker, lho.

Yuk simak resep nasi kebuli dan cara mudah cara membuat nasi kebuli menggunakan Rice Cooker ala Chef Devina Hermawan,dikutip dari dream.co.id.

 

 

Saksikan Video Pilihan Ini:


Bahan dan Bumbu

Lada Hitam Bisa Bantu Kurangi Keinginan Meroko
Lada hitam, manfaatnya tak sekedar jadi bumbu. (thehomesteadgarden.com)

Bahan:

- 600 gr beras long grain

- 5 buah cengkeh- 12 buah kapulaga

- 50 ml susu Greenfields Fresh Milk

- 1/2 buah pala- 450 ml air

- 1 batang kayumanis

- 2 sdm pasta tomat

- 3 lembar bay daun salam

- Kismis secukupnya

- Bawang goreng secukupnya

- 1 sdm kaldu bubuk

- 500 gr paha ayam fillet

 

Haluskan Bumbu:

• 6 bawang putih

• 6 buah cabe keriting merah

• 10 bawang merah

• 8-15 buah cabe rawit

• 1 bawang bombai kecil

• 4 cm jahe

• 2 siung bawang putih

• 1 sdm cuka 6

• 1 sdm gula

• 1/2 sdt garam

• 5 cabe keriting hijau

• 3 cabe keriting merah

• 1-2 sdt ketumbar

• 4 sdm air mineral

• 1-2 sdt jinten

• 1-2 sdt lada putih

• 50 ml Minyak goreng

 

Pelengkap:

• Timun secukupnya

• Emping secukupnya

 

Bumbu Kebuli:

• 100 ml susu Greenfields Fresh Milk

• 2 sdm Ghee / minyak samin / margarin

• 2-3 sdt garam

• 1 sdm gula


Cara Bikin Nasi Kebuli

Ilustrasi nasi kebuli
Ilustrasi nasi kebuli/Copyright shutterstock/ErryPancaringrum

• Iris bahan-bahan bumbu halus dan blender bersama dengan minyak sampai halus

• Tumis bumbu halus hingga kering dan masukkan ghee dan Greenfields Fresh Milk. Berikan bumbu sesuai selera

• Gunakan setengah dari bumbu halus untuk ayam

• Di rice cooker, campur beras, air, susu dan rempah-rempah dengan ayam yang sudah dibumbui dan ditambah pasta tomat dan kaldu ayam.

• Jangan aduk beras agar matang. Setelah matang, pisahkan ayam dan masukkan bumbu ke dalam nasi.

• Campurkan dengan kismis dan bawang putih lalu aduk hingga merata

• Sajikan dengan timun, sambal cuka dan emping. 

Silakan mencoba ya Bun...

Tim Rembulan

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya