Liputan6.com, Jakarta - Kuasa hukum guru Jakarta International School (JIS), Hotman Paris beranggapan polisi menetapkan kliennya sebagai tersangka tanpa bukti. Apa yang dikatakan penyidik kepolisian tentang barang bukti kekerasan seksual, harus diperlihatkan.
"Mana buktinya, tunjukkan kalau ada, kamera mana, ada rekaman nggak?" kata Hotman di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (14/7/2014).
Hotman mengatakan, semua cerita mengenai pemberian obat, perekaman, dan semua bukti versi pelapor bukanlah barang bukti. Begitu juga keterangan korban, pun tidak jelas dan berubah-ubah.
"Jadi kalau ada bukti yang jelas, kami nggak ngotot begini. Saya tuduh kamu tanpa bukti, bagaimana? Bisa?" ujar Hotman mencontohkan.
Setelah menetapkan 6 tersangka dalam kasus kekerasan seksual anak di JIS, Polda Metro Jaya kembali menetapkan 2 guru JIS sebagai tersangka pada Kamis 10 Juli lalu.
Penetapan tersangka berdasarkan laporan korban murid taman kanak-kanak JIS, D. Kedua guru JIS yang menjadi tersangka adalah Neil Bantleman dan Ferdinant Tjiong.
Keduanya hari ini dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polda Metro Jaya.
Baca juga:
Guru JIS Diperiksa, Kuasa Hukum Bawa Perawat Klinik ke Polda
2 Guru JIS akan Diperiksa, Pengacara Angkat Suara
LPSK Minta Pemeriksaan 2 Guru JIS Secara Profesional
(Sss)
Hotman Minta Polisi Tunjukkan Bukti Kekerasan Seksual 2 Guru JIS
Hotman mengatakan, semua cerita mengenai pemberian obat, perekaman, dan semua bukti versi pelapor bukanlah barang bukti.
Diperbarui 14 Jul 2014, 14:49 WIBDiterbitkan 14 Jul 2014, 14:49 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sosok Iskandar CEO Indonesia Airlines, Pengusaha Aceh yang Tak Asing di Dunia Perbankan dan Energi
Elon Musk dan Menlu AS Cekcok dengan Menteri Polandia soal Starlink di Ukraina
Mudik Gratis Kemenhub 2025 Dibuka Hari Ini, Simak Cara Daftarnya
Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Korban Meninggal Dunia, 4 Orang Hilang
Ogah Beli Striker Mahal, Arsenal Berpaling ke Penyerang Gratisan
350 Caption Jualan Hampers Lebaran yang Menarik Perhatian, Kreatif dan Inspiratif
6 Potret Wisuda Salma Salsabil dari ISI Jogja, Raih Gelar Sarjana Terapan Seni
Sambal Sagela, Hidangan Tradisional Gorontalo yang Selalu Hadir di Meja Makan Saat Ramadan
Apa Itu THR? Simak Hak Karyawan yang Wajib Kamu Ketahui!
Kiky Saputri Nikmati Peran Sebagai Ibu, Ceritakan Pengalaman Menyusui Baby Kayya
Rahasia Masker Antiaging dari Tepung Beras, Kulit Kencang dan Awet Muda
Cara Alami Mendapatkan Bibir Pink Sehat, Hanya dengan Madu dan Gula