Liputan6.com, Jakarta - Anggota satuan Resort Kriminal Polres Jakarta Utara melakukan olah TKP di KM 17 Tol Wiyoto Wiyono, Jakarta Utara. Olah TKP dilakukan terkait penemuan jasad wanita dengan badan penuh tato Sabtu 9 Agustus 2014 sekitar pukul 18.30 WIB. Meski demikian, dugaan tewasnya wanita berusia sekitar 35 tahun itu masih menjadi misteri.
Namun besar dugaan wanita itu tewas karena dibunuh. Kesimpulan sementara itu diambil karena di dekat jasad korban terdapat tali rafia dan uang berserakan. Di tubuh korban juga ditemukan banyak luka yang diduga hasil penganiayaan. Namun untuk menguatkan dugaan itu, Polres Jakarta Utara menunggu hasil dari RS Polri, Kramat Jati.
"Dekat jasad korban ada tali rafia dan uang berceceran pecahan 50.000 dua lembar dan satu buah logam pecahan seribu," kata salah satu polisi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Tol Wiyoto Wiyono, Minggu (10/8/2014).
Hingga kini, polisi belum mengetahui identitas wanita bermata sipit tersebut. Pihaknya juga berencana menghubungi kedutaan besar di Jakarta karena ada dugaan korban adalah warga negara asing.
Selain itu dari informasi di TKP, diketahui terdapat darah korban dan tercecer sepanjang kurang lebih 3 meter di jalur cepat sebelah kanan.
"Kemungkinan saat dibuang dari mobil mayat korban sempat terseret hingga 3 meter," tambah seorang polisi tadi.
Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara, Kompol Azhar mengamini perihal banyak luka yang ditemukan di tubuh korban. Ia menerangkan hampir setiap tubuh korban terdapat luka. "Kepala luka robek, tangan kiri dan kanan luka patah. Kaki kiri kanan patah, mulut robek, pinggang luka robek, lobang, pinggang lecet, dagu robek sebelah kiri," kata Azhar kepada Liputan6.com.
Diketahui ciri-ciri perempuan itu adalah tato yang bertuliskan "ANA" dan "Lady In The 69 Trap" di lengan kiri. Sementara di lengan kanan terdapat tato bertuliskan "Freddie Mercury". Dan yang membuat penasaran pihak kepolisian di pahanya terdapat tato "6149040WB" dan diduga adalah kode dari identitas seperti paspor.
Adapun ciri-ciri fisik lainnya berambut hitam pendek, tinggi badan sekitar 157 cm. Saat ditemukan korban mengenakan celana panjang jeans warna biru, kaos kerah berwarna coklat krem bertuliskan " CYTS " dan menggunakan jam tangan "Chanel".
Jasad Wanita Bertato di Tol Wiyoto Jakut Diduga Korban Pembunuhan
Meski demikian, dugaan tewasnya wanita berusia sekitar 35 tahun itu masih menjadi misteri.
diperbarui 10 Agu 2014, 19:07 WIBDiterbitkan 10 Agu 2014, 19:07 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Potret Rossa dan Rizky di Eropa, Liburan Terakhir Bareng Anak Sebelum Kuliah
Petualangan Penyandang Disabilitas di Malang, Daki Gunung Sekaligus Jaga Alam dan Sebarkan Nilai Inklusif
Upaya Berkelanjutan BRI Mendukung Kelompok Usaha Tanah Miring di Merauke Lewat Pemasar Mikro
VIDEO: Tragedi Jatuhnya Pesawat di Kazakhstan, 38 Nyawa Melayang
Tips Mengatasi Anak Demam: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Tips Menghadapi Cuaca Panas Ekstrem, Pahami Dampaknya
Pratama Arhan Blak-blakan kepada YouTuber Korea, Ingin Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Vietnam Terapkan Dekret 147, Aturan Baru Pembatasan Internet
Momen Langka, Kate Middleton Ungkap Perjuangan Melawan Kanker dan Rasa Syukur kepada Tenaga Medis
Jurus PLN Nusa Daya Perkuat Sistem Kelistrikan di Daerah Terpencil Indonesia
Optimalkan Sistem Pembakaran, TUSS Jadi Solusi Dongkrak Performa dan Efisiensi BBM
Pernyataan Prabowo soal Memaafkan Koruptor Dinilai Mengurangi Keseriusan Penanganan Korupsi