Liputan6.com, Lebak - Kejadian tidak terduga terjadi saat Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan TransmigrasiĀ Marwan Jafar menggelar blusukan perdana ke Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Berawal saat Marwan menyapa ratusan warga Gunung Kencana, Kecamatan Kencana, Kabupaten Lebak yang berebut ingin bersalaman. Tiba-tiba ada seorang ibu tua membawa anak yang diketahui mengalami keterbelakangan mental ikut menerobos dalam kerumunan.
Usai menerobos kerumunan warga, Siti nama ibu tersebut langsung memegang tangan Marwan dan mengenalkan anaknya yang bernama Abdul. "Kenalin Pak Menteri anak saya, kasihan," kata Siti di lokasi, Selasa (4/11/2014).
Dengan spontan, Abdul yang berusia sekitar 7 tahun langsung memeluk Marwan dengan erat. Mendapat pelukan, Marwan pun membalas dengan mengusap lengan Abdul dan memberikan sejumlah uang.
Mengetahui anaknya mendapat uang dari sang menteri, Siti langsung mengucapkan rasa terima kasihnya kepada politisi Partai Kebangkitan Bangsa tersebut. Tak luput, Siti pun mendoakan agar Marwan tetap amanah untuk menjalankan tugasnya sebagai menteri.
"Terima kasih Pak Menteri, alhamdulillah. Semoga sukses Pak Menteri dan sehat terus," ujar dia girang.
Saat ditanya mendapatkan uang berapa, Siti pun langsung menghitung uang tersebut yang masih digenggam anaknya. "Alhamdulillah Rp 200 ribu," jawab Siti.
Warga Gunung Kencana memang terlihat antusias menunggu kedatangan Marwan. Meskipun tidak semua warga mendapat keberuntungan seperti Abdul, hal tersebut tak menyurutkan antusiasme warga.
"Aduh senang didatangi Menteri (Marwan Jafar), tadi nggak dapat (uang) tapi sudah senang," kata Ilah yang tak lain adalah tetangga Abdul.
Blusukan, Marwan Jafar Dipeluk Anak Keterbelakangan Mental
Ini terjadi saat Menteri Desa, PDT dan Transmigrasi Marwan Jafar menyapa ratusan warga Gunung Kencana, Kecamatan Kencana, Lebak, Banten.
Diperbarui 04 Nov 2014, 23:27 WIBDiterbitkan 04 Nov 2014, 23:27 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ada Dentuman Keras dan Kepulan Abu Vulkanik Setinggi 4.000 Meter
Bunda Iffet Meninggal, Ini Bacaan Doa Pendek bagi Slankers yang Tak Bisa Hadir, Cukup 15 Detik
Cukur Tottenham, Liverpool Juara Liga Inggris 2024/2025
Kepala BGN Sebut Program MBG Bakal Serap 1,5 Juta Tenaga Kerja, Separuhnya Perempuan
Profil Omara Esteghlal, Sukses Curi Perhatian Melalui Film āPengepungan Di Bukit Duriā
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza