Liputan6.com, Bogor - Banyak jalan menuju Roma. Banyak pula jalan menuju kesuksesan. Pepatah tersebut membawa tim bedah usaha menuju kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (8/12/2014), dilahan seluas 14.500 meter persegi inilah puluhan kolam ikan lele terbentang.
Ya, pemiliknya bernama Abah Nasrudin. Ia adalah seorang peternak yang telah 13 tahun malang melintang di dunia bisnis lele Sangkuriang. Orang kerap memanggilnya dengan sebutan letkol alias letnan kolam.
Pria yang tak lulus sekolah dasar ini mampu menciptakan inovasi lele berkualitas tinggi dengan nama Lele Sangkuriang. Menurut Abah, nama Sangkuriang pertama kali muncul begitu saja dari candaannya. Namun lele jenis Sangkuriang kini telah dikenal luas.
Lele Sangkuriang memiliki beberapa keunggulan. Di antaranya bobot tubuh lele lebih besar, tumbuh kembangnya lebih cepat, lebih kebal terhadap bermacam penyakit, rasanya gurih, dan tidak berbau amis.
Untuk memulai budidaya lele, bagi pemula cukup siapkan modal untuk membeli bibit, pembuatan kolam, alat pemeliharaan, dan pakan lele. Konon omzet yang diraih bisa mencapai Rp 100 juta per 3 bulan dari 1 kolam ikan lele.
Budidaya Lele Sangkuriang gampang-gampang susah. Asal tahu trik dan caranya maka budidaya lele akan sukses. Mulai dari pemberian pakan secara teratur, menjaga kualitas air, dan lokasi kolam lele yang tepat.
Meski sudah sukses, Abah Nasrudin tak pelit untuk membagikan ilmunya kepada masyarakat. Ia membuka sekolah Sarjana Lele Indonesia bagi siapa saja yang berminat menekuni bisnis lele.
Tahun 2015 diprediksi bisnis lele masih menguntungkan mengingat masih banyak peluang pasar yang belum tergarap. Anda berminat? (Nfs/Sun)
Jurus Sukses si 'Abah' Lele Sangkuriang
Dari beternak lele, Abah Nasrudin sekarang bisa membuka sekolah Sarjana Lele Indonesia untuk membagi ilmu kesuksesannya beternak lele.
Diperbarui 08 Des 2014, 08:47 WIBDiterbitkan 08 Des 2014, 08:47 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
10
Berita Terbaru
Kemensos Gelontorkan Rp3 Miliar untuk Korban Banjir Jabodetabek: Kasur, Obat, hingga Makanan
Jadwal Sahur Jogja dan Imsakiyah di 2025, Jangan Sampai Terlewat
Bolehkah Wanita Masak Sahur tapi Belum Mandi Junub, Apakah Puasanya Sah?
Doa Bersama Merawat Alam Tano Batak, Ephorus HKBP: Hak-Hak Rakyat Harus Dipulihkan
3 Resep Takjil Berbahan Kurma, Kolak sampai Infused Water yang Menyegarkan
Pesan Penting Utusan Khusus PBB Retno Marsudi untuk Sobat Bumi
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Apa Kasusnya?
Usai Hubungan Suami Istri, Eeh.. Nyaris Imsyak, Pilih Sahur Dulu atau Mandi Junub?
Mudik Gratis DKI Jakarta 2025: Catat Tanggalnya!
Jalan Sudirman Banjir 1 Meter, Pemotor Memilih Dorong untuk Cegah Mogok
Kisah Polisi di Garut Buka Akses Jaringan Internet Gratis di Kaki Gunung Cikuray
Mengenal Planet LTT 9779 b, Exoplanet Ultra Panas