Liputan6.com, Jakarta - Ketua KPK Abraham Samad mengungkap firasat Wakil Ketua KPKÂ Bambang Widjojanto (BW) sebelum ditangkap Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. BW ditangkap tadi pagi dan jadi tersangka karena diduga terlibat sengketa Pilkada Kotawaringin 2010 di Mahkamah Konstitusi (MK).
"Terakhir saya dan Pak BW sampai jam 10 malam tadi pas mau jenguk Abdee Slank di rumah sakit. Saya memang sudah merasa firasat lain, saya bilang ke Pak BW 'saya temani anda'‎," kata Samad di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (23/1/2015).
Dia mengatakan, sampai di rumah sakit, dia dan BW banyak bercerita. Saat pembicaraan itu, BW sudah merasa dirinya dan Samad akan menjadi target. "Ada sesuatu hal yang menurut saya mungkin Pak BW sudah merasa bahwa akan menjadi target sama dengan saya," ujar Samad.
Samad masih ingat kata-kata BW di rumah sakit itu. "Ada hal-hal yang sangat sulit saya lupakan ketika dia bilang 'Pak Abraham, ini malam mungkin malam terakhir buat kita'," ucap Samad.
Namun demikian, ia yakin, bahwa apapun yang terjadi KPK tetap akan tegar. Apalagi, masih banyak pekerjaan rumah yang mesti dikerjakan KPK ke depannya.
Samad pun percaya bahwa kedzaliman tidak akan bisa mengalahkan kebenaran.‎ Terutama terhadap hal-hal yang terjadi menimpa KPK.
"Percayalah kezaliman tidak akan pernah mengalahkan kebenaran, kebenaran akan tampil suatu saat‎," ungkap Samad.
KPK dan Polri kembali berpolemik setelah Wakil Ketua KPKÂ Bambang Widjojanto ditangkap Bareskrim Polri, Jumat 23 Januari 2015 pagi. Bambang ditangkap karena kasus dugaan pengaturan saksi-saksi untuk memberi kesaksian palsu dalam sidang perkara sengketa Pilkada Kotawaringin Barat 2010 di Mahkamah Konstitusi (MK). (Mut)
Firasat Bambang Widjojanto Sebelum Ditangkap Polisi
Ketua KPK Abraham Samad mengungkap firasat Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto (BW) sebelum ditangkap Badan Reserse Kriminal Polri.
Diperbarui 23 Jan 2015, 18:42 WIBDiterbitkan 23 Jan 2015, 18:42 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saddil Ramdani Siap Berkarier di BRI Liga 1? Rumor Merapat ke Persib Bandung
OJK Pastikan Kredit Perbankan 2025 Masih Sesuai Target 9-11%
Redmi 12 Harga Berapa? Update Kisaran Harga Terbaru dan Fitur Unggulannya
Ketum Solidaritas Merah Putih: Usulan Wapres Gibran Diganti adalah Adu Domba dan Tak Bermutu
Ucapkan Selamat Liverpool Juara Liga Inggris, Pep Guardiola Beri Pujian Setinggi Langit
6 Contoh Model Atap Rumah Sederhana di Kampung yang Indah dan Bikin Betah
Mobil Pick Up Hilang Saat Parkir di Depan Rumah, Polisi Buru Pelaku
VIDEO: Kesal Spot Mancingnya Direbut, Pria Paruh Baya Nekat Bakar Motor Warga
Harga Emas Hari Ini Masih Dalam Tekanan, Siap-siap Anjlok
Merek HP Eropa Inoi yang Baru Masuk Pasar Indonesia Bikin Penasaran
Amalan sebelum Berangkat Haji 2025, Ini Bekal Paling Penting Menurut Ustadz Adi Hidayat
5 Rekomendasi Outfit Kondangan Hijab, Tampil Simpel dan Modis di 2025