Liputan6.com, Jakarta - Hakim Tunggal Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Sarpin Rizaldi telah mengabulkan gugatan praperadilan yang dilayangkan Komjen Pol Budi Gunawan terhadap KPK. Putusan itu pun diapresiasi oleh pihak Kalemdikpol tersebut.
Kuasa Hukum Budi Gunawan, Razman Arif Nasution, mengatakan kliennya amat bersyukur dengan putusan hakim tersebut. "Tadi beliau berzikir di kamar, beliau berdoa. Karena beliau tahu tidak bersalah," kata Razman di Mabes Polri, Jakarta, Senin (16/2/2015).
Razman pun berharap dengan putusan tersebut, Presiden Jokowi dapat segera melantik kliennya sebagai Kapolri setelah tertunda kurang lebih selama sebulan.
"Apa yang kami lakukan, sebagai kuasa hukum ini upaya hukum yang kami lakukan Pak BG jika dilantik menjadi kapolri, jadikanlah kapolri sebagai idola masyarakat," ucap Razman.
Sidang praperadilan yang dimohonkan Komjen Pol Budi Gunawan atas penetapannya sebagai tersangka oleh KPK telah berakhir. Hakim tunggal Sarpin Rizaldi memutuskan mengabulkan sebagian permohonan Budi Gunawan.
"Mengabulkan permohonan pemohon untuk sebagian," ungkap Hakim Sarpin di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (16/2/2015).
Dalam putusannya, dia menyatakan, Sprindik-03/01/01/2015 tanggal 12 Januari 2015 yang menetapkan Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK terkait peristiwa pidana korupsi adalah tidak sah dan tidak berdasarkan atas hukum. (Ali/Yus)
Permohonan Praperadilan Diterima, Budi Gunawan Zikir di Rumah
Razman berharap dengan putusan itu, Presiden Jokowi segera melantik kliennya sebagai Kapolri.
diperbarui 16 Feb 2015, 12:06 WIBDiterbitkan 16 Feb 2015, 12:06 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya
Armada Adalah: Pengertian, Jenis, dan Manajemen yang Efektif
Kolosal Adalah: Memahami Konsep dan Karakteristik Karya Seni Berskala Besar