Polri: Mungkin ke Depan SIM Hanya Dikerjakan Sejam

Salah satu contohnya, pelayanan pembuatan SIM yang akan dipersingkat.

oleh Eka Hakim diperbarui 03 Jun 2015, 11:21 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2015, 11:21 WIB
Bareskrim Ungkap Jaringan Perjudian Online
Karopenmas, Brigjen Pol. Agus Rianto memperlihatkan situs judi online di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (22/5/2015). Bareskrim Polri menemukan 360 situs judi online dan memblokir 460 rekening. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Liputan6.com, Makassar - Masyarakat masih mengeluhkan kinerja Polri. Korps baju coklat itupun tengah memperbaiki citra tersebut. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Polisi Agus Rianto mengatakan jajarannya tengah memperbaiki sistem pelayanan.

"Sebagai contoh pelayanan Polri dalam pembuatan SIM yang dahulunya sampai satu hari, mungkin ke depan hanya dikerjakan sejam.‎ Jadi kita betul-betul ingin target seluruh pelayanan kepolisian di Indonesia akan ditingkatkan," kata Agus di Polrestabes Makassar, Rabu (3/6/2015).

Namun dia berharap masyarakat dapat memahami kondisi kepolisian yang ada di daerahnya. Sebab ada beberapa daerah yang jumlah polisinya masih jauh dari yang cukup.

"Pemahaman seperti ini juga dapat kita disampaikan agar masyarakat dapat memaklumi kondisi yang ada," ucap Agus.

Ini, lanjut dia, bukan berarti kepolisian sengaja memperlambat ataupun tidak melayani‎. "Justru inilah yang akan kita tingkatkan ke depan," ujar Agus.

Mantan Kepala Bagian Penerangan Umum Polri itu datang ke Polres Makassar untuk melakukan supervisi. Salah satunya terkait perbaikan sistem pelayanan kepada masyarakat.

‎"Supervisi ini targetnya kita ingin meningkatkan pelayanan yang baik. ‎Karena kita tahu masih banyak masyarakat yang merasa belum terayomi dengan baik dan laporannya lambat ditindaklanjuti. Inilah semua yang ingin kita perbaiki ke depan," demikian Agus. (Bob/Sss)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya