Liputan6.com, Jakarta - Belum genap setahun Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memimpin Ibukota Jakarta, gaya kepemimpinannya sudah menjadi sorotan. Ada yang menilai Ahok tegas, lainnya menganggap arogan.
Hasil survei lembaga Periskop Data menunjukkan 1,0% responden menilai gaya kepemimpinan Ahok sangat baik dan 42,4% menyatakan baik. Sedangkan 33,2% responden menilai gaya kepemimpinan Ahok tidak baik dan 1,8% sangat tidak baik.
"Sebanyak 21,6% responden menjawab tidak tahu," ujar Direktur Eksekutif Periskop Data, Muhammad Yusuf Kosim, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (16/6/2015).
Kosim menjelaskan, respoden menyatakan gaya kepemimpinan Ahok baik didasarkan sejumlah alasan. Utamanya, karena tegas. Para respoden yang menyatakan Ahok tegas sebanyak 66,4%, berani 12%, jujur 5,1%, dekat dengan rakyat 5,1%, disiplin 3,7%, berwibawa 2,8%.
Sementara respoden yang menyebut gaya kepemimpinan Ahok tidak baik dikarenakan alasan utamanya arogan atau sombong. Di sini responden menyatakan Ahok arogan sebanyak 76,6%, kurang dekat dengan rakyat 9,7%, ceplas-ceplos 6,3%, otoriter 2,9%, kurang tegas 2,3%, dan kinerjanya belum terbukti 0,6%.
Dalam survei ini, Periskop Data menggunakan metode multistage random sampling. Survei dilaksanakan pada 1 Juni sampai 7 Juni 2015 dengan melibatkan 500 responden.
Survei ini dilakukan di seluruh wilayah DKI Jakarta yang tersebar di 6 kabupaten/kota meliputi, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu. Secara statistik, sampel 500 responden dari tingkat populasi Jakarta ini memiliki margin of eror sebesar plus minus 4,4%. (Mut/Yus)
Survei: Gaya Kepemimpinan Ahok Tegas Tapi Arogan
Respoden yang menyebut gaya kepemimpinan Ahok tidak baik dikarenakan alasan utamanya arogan atau sombong.
Diperbarui 16 Jun 2015, 17:52 WIBDiterbitkan 16 Jun 2015, 17:52 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama atau Ahok muncul di game Android yang berjudul `Dana Siluman`... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ratusan Serangan Udara Israel Gempur Tartus, Klaim Cegah Aset Militer Suriah Dimiliki Musuh
Hore, Libur Lebaran Anak Sekolah Dipercepat jadi 21 Maret 2025
Resep Sambal Goreng Kentang Ati Ampela, Hidangan Lezat Pendamping Menu Lebaran
Cara Pakai Google Meet dengan Mudah di Browser hingga Mobile, Simak Panduannya!
VIDEO: Bulan Ramadan di Tengah Pemulihan dari Bencana Kebakaran
Masa Depan Mohamed Salah Masih Jadi Tanda Tanya: Tetap di Liverpool atau Hijrah ke Padang Pasir?
PTRO Tawarkan Obligasi Rp 1,5 Triliun, untuk Apa?
Profil Ghazyendha Aditya Pratama, Anak Kapolda Kalsel Jadi Sorotan Karena Gaya Hidupnya
Arti Kata Mokel: Istilah Gaul yang Viral di Bulan Puasa
Potret Terbaru 6 Pemain Sinetron Ramadhan Mutiara Hati, Ada yang Jadi Bupati
Jadwal Roadshow Sabar: Ajak Fans Bertemu Cast Santri Pilihan Bunda 2
Bapak Pejuang Lingkungan Sariban Meninggal Dunia, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Melayat