Liputan6.com, Jakarta - 194 Pendaftar lulus dalam tahap seleksi administrasi calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dari sekitar 600 orang yang mendaftar, peserta yang lolos tahap awal ini, 23 orang merupakan perempuan, sisanya laki-laki.
Dari data Pansel KPK, 194 nama yang lolos, terdapat nama-nama peserta yang tidak asing lagi dalam dunia hukum. Seperti mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie, serta mantan Juru Bicara KPK Johan Budi. Ada juga ekonom Ichsanudin Noorsy.
Selain nama-nama tersebut, juga terdapat satu perwakilan perempuan yang namanya sudah tidak asing lagi, yakni Lili Pintauli Siregar. Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), termasuk dari 23 perempuan yang lolos tahap I.
Selain Johan Budi, dari internal KPK juga beberapa nama yang lolos tahap ini. Mereka adalah Giri Suprapdianto yang merupakan Direktur Gratifikasi KPK dan Yudi Kristiana yang saat ini masih menjabat sebagai jaksa KPK.
"Kita putuskan para pendaftar yang lolos di tahap pertama adalah 194 peserta," ujar Ketua Pansel Capim KPK Destry Damayanti dalam jumpa pers di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Sabtu 4 Juli 2015.
Destry menjelaskan, kepada peserta yang lolos seleksi administrasi selanjutya akan mengikuti tes tahap II yakni kompetensi diri dan keilmuan yang berkaitan dengan KPK dalam sebuah makalah.
Untuk mengetahui nama-nama yang lolos tadi, masyarakat maupun peserta dapat melihat di situs www.capimkpk.setneg.go.id. Diharapkan dalam situs itu pula masyarakat dapat memberikan masukan terhadap para calon tadi.
"Kami undang masyarakat berikan komentarnya terhadap capim KPK tersebut demi KPK yang lebih baik. Masukan tersebut kami terima paling lambat tanggal 3 Agustus," pungkas Destry. (Rmn/Mvi)
Johan Budi Hingga Jimly Lolos Tahap I Seleksi Calon Pimpinan KPK
Selain Johan Budi, dari internal KPK juga beberapa nama yang lolos tahap pertama seleksi calon pimpinan KPK.
diperbarui 04 Jul 2015, 17:48 WIBDiterbitkan 04 Jul 2015, 17:48 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Ringkus Pelaku Curanmor Gunakan Gerobak Barang Bekas di Depok
Begini Penampakan Samsung Galaxy S25 Edge yang Diperkenalkan di Akhir Acara Galaxy Unpacked 2025!
Sinopsis dan Daftar Pemain Film 'Nosferatu', Terkonfirmasi Tayang di Indonesia pada 5 Februari 2025
Melania Trump Disebut Sontek Selera Fesyen Kate Middleton, Pancarkan Aura Berbeda
Teleskop James Webb Tangkap Penampakan Gema Cahaya
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 23 Januari 2025
Kolaborasi Tanam Jagung Serentak di Pemalang, Dukung Swasembada Pangan
Cara Pre-order Samsung Galaxy S25 Series, Harga, dan Apa Saja Bonusnya?
Skrining Kesehatan Gratis Telan Rp 4,7 Triliun, Menkes Budi: Program Terbesar dalam Sejarah
Cek Deretan Bonus Pre-order Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra di Indonesia
Mengenal Ringeeng Ayangk, Potret Anak Muda yang Berjuang Pertahankan Budaya
Ini Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra