Liputan6.com, Jakarta - Sejak resmi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok terus merombak susunan pejabat di jajarannya. Beberapa pihak menilai, cara ini sebagai upaya Ahok mengamankan jabatan saat Pilkada 2017.
Ahok membantah tudingan ini. Dia menilai, pernyataan itu sangat kampungan bila memang ditujukan kepada mantan Bupati Belitung Timur itu.
"Kalau pertanyaan seperti itu kampungan sebenarnya," ujar Ahok saat memberikan sambutan pada pelantikan pejabat di Balaikota, Jakarta, Jumat (4/9/2015).
Mantan politisi Partai Golkar dan Gerindra itu mengatakan, perombakan pejabat yang dilakukan terus-menerus bukanlah memunculkan dukungan terhadapnya. Sebaliknya, cara ini justru menimbulkan musuh-musuh baru untuk dirinya.
"Saya justru akan menciptakan banyak musuh. Saya lebih senang Anda menjalankan sumpah jabatan dengan baik. Kalau itu berjalan, tidak usah kampanye juga pasti kepilih lagi," ujar dia.
Ahok menegaskan, dirinya tidak pernah meminta para pejabat gotong-royong mencari dukungan untuk dirinya. Sebaliknya, dia meminta masyarakat jangan ragu memilih calon lain bila ada yang lebih baik daripada dia.
"Sejak awal saya bilang, kalau ada yang lebih baik dari saya jangan pilih saya. Bodoh Anda kalau pilih saya lagi, iya dong? Kan ada yang lebih baik," tutup Ahok. (Rmn/Yus)
Ahok: Kampungan Kalau Orang Pikir Saya Ganti Pejabat buat Pilkada
Ahok menyadari, mutasi pejabat di jajarannya justru menimbulkan musuh-musuh baru untuk dirinya.
diperbarui 04 Sep 2015, 18:24 WIBDiterbitkan 04 Sep 2015, 18:24 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
7 8 9 10
Berita Terbaru
Token Buatan Artis Tumbang, Bagaimana Potensi Pengembangan Kripto Lokal?
Potret Syahnaz Sadiqah Dampingi Jeje Govinda Selama Pilbup KBB, Calon Ibu Bupati
Cara Buat Tempe Bacem yang Lezat dan Bergizi
Prabowo Subianto Bakal Umumkan Kenaikan UMP 2025, Segini Bocorannya!
Cara Membuat Churros: Resep Lengkap dan Tips Sukses
Cara Cepat Hentikan Diare Anak: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
287 TPS Gelar PSU, PSL hingga PSS di Pilkada 2024, KPU RI: Terbanyak di Sumut
Tips Main Rubik: Panduan Lengkap untuk Pemula dan Ahli
5 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan Rambut dan Cara Menggunakannya
KPU RI: Data C Hasil Terunggah di Sirekap Mobile Sudah Mencapai 97,85%
Fahri Hamzah Usulkan Omnibus Law Perumahan Jadi Kunci Atasi Masalah Perumahan
Kemenag Buka Pendaftaran Petugas Haji Mulai Hari Ini, Ada 8 Formasi Salah Satunya Layanan Disabilitas