Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat masih belum mau terbuka soal kemungkinan dirinya kembali berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2017 nanti. Dia menilai, proses itu masih panjang.
"Nanti kita lihat dulu. Masih panjang itu," ujar Djarot di Balaikota, Jakarta Pusat, Rabu (23/9/2015).
Menurut mantan Walikota Blitar itu, PDIP sampai saat ini belum ada pembicaraan khusus terkait calon gubernur DKI Jakarta. Saat ini, PDIP fokus pemenangan Pilkada serentak Desember 2015, meski Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi mulai mengirimkan sinyal adanya pencalonan.
"Oh enggak apa-apa, biarin aja. Kalau pribadi itu kan hak juga. Kalau kita pribadi ya fokus pada kepentingan bersama dulu," lanjut Djarot.
Politikus PDIP itu menilai biarlah proses berjalan seperti biasanya. Sampai pada keputusannya nanti, Djarot fokus pada kerjanya sebagai wakil gubernur.
"Biarlah proses berjalan dulu, ada yang lebih penting yang harus kita kerjakan. Bagaimana memberi pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, pencairan anggaran, percepatan anggaran revitalisasi, antisipasi banjir, bangun rusun banyak," tutup Djarot. (Ron/Ans)
Wagub Djarot: Jadi Pendamping Ahok di Pilkada, Masih Panjang Itu
Menurut mantan Walikota Blitar itu, PDIP sampai saat ini belum ada pembicaraan khusus terkait calon gubernur DKI Jakarta.
diperbarui 23 Sep 2015, 19:13 WIBDiterbitkan 23 Sep 2015, 19:13 WIB
Menurut mantan Walikota Blitar itu, PDIP sampai saat ini belum ada pembicaraan khusus terkait calon gubernur DKI Jakarta.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming Liga Champions Real Madrid vs AC Milan, Mau Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 6 November 2024
Bila Terpilih Menang Pilpres AS 2024, Apa yang Akan Dilakukan Kamala Harris dan Donald Trump?
Budi Arie soal Bahan Baku Program Makan Bergizi Gratis: Kalau Bisa Tak Ada yang Impor
Belum Lengkap, Kejari Bandar Lampung Kembalikan Berkas Perkara KDRT Selebgram Anastasia Noor
Link Live Streaming Liga Champions Sporting CP vs Manchester City, Liverpool vs Bayer Leverkusen: Sebentar Lagi Tayang di Vidio
Irish Bella Syukuran Rumah Baru, Ini Doa dan Amalan yang Dianjurkan dalam Islam
Sinopsis Mission: Impossible 8, Berikut Daftar Pemeran dan Fakta Menariknya
Kisah Habib Soleh Tanggul Berjumpa dengan Nabi Khidir AS, Karomah Wali
Waspada, BMKG Prediksi Sebagian Besar Wilayah Sulut Berpotensi Cuaca Ekstrem
Siapa yang Akan Secara Resmi Menyatakan Pemenang Pilpres AS 2024?
Deretan Mitos Gunung Salak, Salah Satunya Istana Gaib