Liputan6.com, Surabaya - Pasangan Pilkada Kota Surabaya nomor urut 1, Rasiyo-Lucy Kurniasari menggelar salat gaib untuk para korban tragedi Mina, Mekah, Arab Saudi.
Rasiyo mengatakan, pihaknya ikut berbelasungkawa atas insiden tersebut. Dia mendoakan agar arwah jemaah yang wafat diterima di sisi Allah SWT, dan bagi keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
"Dan kami berharap, peristiwa serupa tidak terulang kembali. Dan, jemaah haji asal Indonesia tidak lagi mengalami musibah di musim haji berikutnya," kata Rasiyo di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (26/9/2015).
Salat gaib yang dilaksanakan di rumah pemenangan Rasiyo-Lucy di Jalan Flores, Surabaya ini, diikuti puluhan orang dari elemen partai pendukung, simpatisan, dan tentunya tim pemenangan.
Usai salat, mereka membacakan tahlil dan mendoakan agar para korban meninggal dunia dalam tragedi Mina, mendapat tempat di sisi Allah SWT.
Tragedi Mina yang terjadi menjelang lontar jumrah itu, terjadi pada Kamis 24 September 2015 atau tepat pada Hari Raya Iduladha. Akibat peristiwa ini, 717 jemaah dinyatakan meninggal dan lebih dari 800 lainnya mengalami luka-luka.
Dari 11 jemaah asal Indonesia yang menjadi korban jiwa, 2 berasal dari Kloter 48 asal Probolinggo Jawa Timur. Mereka bernama Nero Sahi Astro dan Hamid Atwi bin Tarji. (Rmn/Ans)
Pasangan Rasiyo-Lucy Gelar Salat Gaib untuk Korban Tragedi Mina
Usai salat, mereka membacakan tahlil dan mendoakan para korban meninggal dunia dalam tragedi Mina.
diperbarui 26 Sep 2015, 19:31 WIBDiterbitkan 26 Sep 2015, 19:31 WIB
Tim pemenangan pasangan Rasiyo-Lucy saat menggelar salat gaib untuk korban tragedi Mina. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Telkom Bawa UMKM Lebih Dekat dengan Pelanggan
Natal 2024: Warga Inggris Kenang Kepergian Anggota Keluarga yang Meninggal Akibat COVID-19
INALUM Catat Rekor Penjualan Tertinggi, Capai 263.195 MT
Lestarikan Warisan Budaya Nusantara, BRI Meriahkan HUT ke-129 dengan Pertunjukan Wayang
6 Fakta Giethoorn Desa Unik di Belanda, Penampakannya Bak Negeri Dongeng
Wamen BUMN ke Bandara Halim, Semringah Harga Tiket Pesawat Turun
Beli Asuransi Lewat BRImo Jadi Solusi Praktis Proteksi Diri dan Jalani Liburan dengan Tenang
Kate Middleton Tampil Serba Hijau Zamrud di Acara Natal Kerajaan Inggris, Sosok Putri Charlotte Curi Perhatian
Eric Garcia Tolak Tiga Klub Raksasa Eropa Demi Barcelona
6 Potret Cupcakes Tema Natal Ini Unik, Sayang Dimakan karena Detailnya Menarik
LPOI Berharap Prabowo Bisa Turunkan Pajak dan Meningkatkan Lapangan Kerja
Daftar Pohon Natal Termahal di Dunia: Ada yang Berlapis Emas