Kepala BPJPH Monitor Dapur BGN dan Tinjau MBG untuk Siswa di Pulo Gebang

Hassan mengatakan bahwa kedatangannya ke Dapur BGN di Era Mas 2000, Pulo Gebang, sebagai mitra kerja BGN telah lulus seleksi memenuhi beberapa persyaratan yang ditetapkan pemerintah pusat.

oleh Tim News Diperbarui 18 Apr 2025, 17:58 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2025, 11:00 WIB
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Haikal Hassan (tengah) (Istimewa)
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Haikal Hassan (tengah) (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Haikal Hassan meninjau Dapur Badan Gizi Nasional (BGN) Era Mas 2000 milik Yayasan Salman Peduli Berkarya di kawasan Pulo Gebang, Jakarta Timur, Kamis (17/4/2025).

Dalam kunjungannya ke Dapur BGN di Era Mas 2000 Pulo Gebang tersebut, Haikal Hassan langsung disambut oleh Ketua Yayasan Salman Peduli Berkarya, Nofalia Heikal dan Pembina Yayasan Salman Peduli Berkarya, Heikal Safar serta turut mendampingi Ketua Umum Rekat Indonesia, Eka Gumilar.

Dalam kesempatan itu, Hassan mengatakan bahwa kedatangannya ke Dapur BGN di Era Mas 2000, Pulo Gebang, sebagai mitra kerja BGN telah lulus seleksi memenuhi beberapa persyaratan yang ditetapkan pemerintah pusat.

Baik dalam menyediakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dikelola oleh Badan Gizi Nasional merupakan lembaga pemerintah non kementerian bertugas meningkatkan status gizi masyarakat kurang mampu di seluruh Indonesia.

"Hari ini setelah rapat dengan Satgas Halal, kami ingin melihat salah satu dapur yang pertama merupakan dapur percontohan dari Badan Gizi Nasional milik Yayasan Salman Peduli Berkarya di Era Mas 2000 Pulo Gebang. Terus terang saya sangat kagum melihatnya sungguh luar biasa," kata Hassan kepada awak media usai meninjau Dapur BGN Era Mas 2000 Pulo Gebang, Kamis (17/4/2025).

Kinerjanya, menurut Hassan, dalam menyiapkan pemenuhan makanan halal bergizi gratis ini sudah bersih dan sangat aman. Menu yang disajikan pun sangat lengkap.

"Tadi saya sempat mencicipi juga makanannya enak banget, pintar yang masaknya sebagai penyedia makanan halal tentunya ada karbohidrat, protein, sayuran, susu dan vitamin," ungkap Kepala BPJPH.

Selain itu, kata Hassan, setelah pihaknya melakukan tinjauan cara kinerja hingga fasilitasnya, ia juga merasakan produk makanan di Dapur BGN milik Yayasan Yayasan Salman Peduli Berkarya di Era Mas 2000 Pulo Gebang itu. Makanan ini sudah terjamin halal.

"Saya juga sempat menanyakan kepada Ketua Yayasan Salman Peduli Berkarya, Nofalia Heikal dan Pembina Yayasan Salman Peduli Berkarya, Heikal Safar soal pembayaran semuanya terselenggara dengan lancar," tukasnya.

"Saya telah bertabayun atau bertanya langsung yang sebenarnya ini bukan hanya satu dapur milik Yayasan Salman Peduli Berkarya akan tetapi ini dapur sudah yang ke 55. Semua berjalan lancar, dipastikan produk makanannya sehat dan halal," ucap Hassan.

 

Apresiasi

Sementara, Ketua Yayasan Salman Peduli Berkarya, Nofalia Heikal mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal, Haikal Hassan meninjau Dapur BGN di Era Mas 2000 Pulo Gebang miliknya. Sebagai mitra Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) MBG yang sudah mencapai dapur ke 55.

Sementara itu, Pembina Yayasan Salman Peduli Berkarya, Heikal menambahkan, tujuan kunjungan Kepala BPJPH dalam rangka monitoring menjadi bagian dari sistem dalam penyedia jaminan produk makanan halal bergizi.

Sekaligus juga menyerahkan secara langsung program pemerintah digagas Presiden RI Prabowo Subianto yaitu Makan Bergizi Gratis kepada penerima siswa-siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 dan 07 di Pulo Gebang.

"Alhamdulillah kami sangat bersyukur semua dapur MBG milik kami telah dinyatakan bersih, sehat dan produk makanannya dijamin halal," pungkas Heikal diamini Ketua Yayasan, Nofalia.

Infografis Program Makan Bergizi Gratis Dimulai 6 Januari 2025
Infografis Program Makan Bergizi Gratis Dimulai 6 Januari 2025. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya