Umat Muslim Hadiri Tahlilan Hari ke-7 Wafatnya Hasyim Muzadi

Sejumlah tokoh hadiri acara Tahlilan hari ketujuh meninggalnya Hasyim Muzadi.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 23 Mar 2017, 21:33 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2017, 21:33 WIB
Tahlilan hari ke-7 Hasyim Muzadi
Tahlilan hari ke-7 Hasyim Muzadi

Liputan6.com, Depok - Ratusan umat muslim menghadiri tahlilan hari ke-7, Almarhum KH. Hasyim Muzadi, Kamis (27/3/2017) malam.

Tahlilan dimulai pada pukul 19.59 WIB di Mesjid Al-Hikam II, Depok. Jamaah dengan hikmat membacakan yasin dengan dipimpin Santri dan Mahasiswa Sekolah Tinggi Kulliyatul Qur'an untuk mendiang KH. Hasyim Muzadi.

Tahlilan juga dihadiri sejumlah tokoh diantaranya Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa, Mantan Menteri Agama Said Agil Husin Al Munawar, dan Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid Nur Wahid.

Pada sambutannya, Hidayat Nur Wahid mengatakan usai kepergian KH Hasyim Muzadi, dia berkomitmen akan terus mencoba untuk mengembangkan dan menyebarluaskan apa yang telah diajarkan almarhum.

"Saya adalah salah satu muridnya. Beliau (KH. Hasyim Muzadi) adalah guru bagi kami. Beliau tokoh yang luar biasa, yang memberikan keteladan bagi Bangsa dan mengharumkan nama indonesia dimata dunia," ujar Hidayat.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya