VIDEO: Bantuan Indonesia untuk Rohingya Mulai Disalurkan

Bantuan pemerintah Indonesia untuk Rohingya di Dhaka, Bangladesh, mulai disalurkan. Bantuan itu di antaranya makanan, air, dan genset.

oleh Andi Muhyiddin diperbarui 22 Sep 2017, 10:41 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2017, 10:41 WIB

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 74 ton bantuan kemanusiaan dari Indonesia telah sampai di Bangladesh dalam delapan kali pengiriman dengan pesawat C-130 TNI AU pada 14, 15, 16, dan 18 September 2017. Bantuan kemanusiaan dari Indonesia langsung disalurkan kepada etnis Rohingya.

Bantuan kemanusiaan dari Indonesia berisi beras (30 ton), selimut (14.000), sarung (17.400), makanan siap saji (2.490 paket), generator listrik (10 set), tenda besar (20 unit), tanki air fleksibel (10 unit), family kit (850 paket), pakaian (900 paket), gula pasir (1 ton), minyak goreng (325 boks), dan biskuit (2.000 boks).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya