Fokus, Jakarta - Menkominfo Rudiantara mengungkap skandal kebocoran data pengguna Facebook di Indonesia tidak hanya ke Firma Konsultan Cambridge Analytica. Namun data pengguna juga bocor ke Cubeyou.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (10/4/2018), Cubeyou adalah firma analis pihak ketiga yang mengumpulkan data pengguna Facebook melalui kuis kepribadian. Cubeyou diduga menyerahkan data pengguna Facebook ke para pengiklan agar lebih mudah menyasar target pasar.
Namun, Rudiantara belum dapat memastikan berapa jumlah data pengguna Facebook Indonesia yang bocor ke Cubeyou. Ia telah meminta pihak Facebook Indonesia untuk memberi laporan mengenai hal tersebut.
Advertisement
"Kami juga sudah minta untuk shutdown aplikasi-aplikasi yang sama dengan Cambridge analytica. Ternyata hari ini saya cek ada lagi yang mirip Cambridge Analytica. Jadi saya sudah minta cek dan hasil auditnya laporkan kepada kami," terang Menkominfo, Rudiantara
Di tempat terpisah, Wakil Ketua Komisi I DPR Hanafi Rais mendesak pemerintah tegas terkait skandal bocornya data pengguna Facebook Indonesia. Jika terbukti merugikan pemerintah harus memblokir Facebook.
" Selain bentuk sanksi yang diatur undang-undang, alternatif-alternatif lain seperti misalnya suspend Facebook di Indonesia selama jangka waktu tertentu itu juga yang harus dipertimbangkan pemerintah," terang Wakil Komisi I DPR, Hanafi Rais.
Facebook mendapat kecaman keras setelah 87 juta data pengguna di media sosial bocor dan disalahgunakan oleh pihak ketiga.