Mantan Presiden AS George W Bush Kirim Surat Doakan Kesembuhan Ani Yudhoyono

Dalam akun Instagram pribadinya, Ani Yudhoyono mengunggah foto surat dari presiden ke-43 Amerika Serikat dan istrinya.

oleh Mevi Linawati diperbarui 04 Mei 2019, 14:43 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2019, 14:43 WIB
Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono mengunggah surat dari mantan Presiden Amerika Serikat George W Bush dan istrinya di akun instagramnya.
Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono mengunggah surat dari mantan Presiden Amerika Serikat George W Bush dan istrinya di akun instagram pribadinya. (foto: akun instagram aniyudhoyono)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Presiden Amerika Serikat George W Bush dan istrinya Laura Bush mengirimkan surat kepada istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono. Keduanya memberikan doa agar Ani Yudhoyono sembuh melawan sakit kanker.

Surat yang berisi doa tersebut disampaikan mantan ibu negara Ani Yudhoyono melalui akun Instagram pribadinya, Sabtu (5/4/2019).

Dalam akun instagramnya itu, Ani Yudhoyono mengunggah foto surat dari presiden ke-43 Amerika Serikat dan istrinya.

"Terima kasih kepada sahabat saya, Mantan Ibu Negara Amerika Serikat, Laura Bush dan Presiden George W Bush yang telah mengirimkan surat guna memberikan doa bagi kesembuhan saya. Surat ini tentunya akan menjadi tambahan semangat bagi saya, Pak SBY dan keluarga dalam menjalani pengobatan saya. Sekali lagi terima kasih," tulis Ani Yudhoyono.

Unggahan tersebut dibanjiri komentar dari warganet yang mendoakan kesembuhan untuk Ibu Ani Yudhoyono yang kini dirawat di National University Hospital (NUH) Singapura.

 

Dibesuk Habibie dan Tokoh Lainnya

Ady Anugrahadi/Liputan6.com
Presiden RI ke-3 BJ Habibie menjenguk Ani Yudhoyono di National University Hospital Singapura. (Foto: Dokumen keluarga SBY)

Sebelumnya, Presiden RI ketiga Bacharuddin Jusuf Habibie, mengunjungi istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono, di National University Hospital (NUH) Singapura.

Staf pribadi SBY, Ossy Dermawan menyampaikan, BJ Habibie tiba pukul 15.00 waktu setempat, yang ditemani oleh kedua putranya serta adik BJ Habibie.

"Rombongan keluarga besar Habibie diterima dengan hangat oleh Bapak SBY yang didampingi oleh Edhie Baskoro Yudhoyono beserta Istri," kata Ossy dalam keterangannya, Minggu (28/4/2019).

Dia menuturkan, pertemuan tersebut berlangsung dengan penuh kekeluargaan. Bahkan, Habibie bersama kedua putranya mendapatkan kesempatan langsung untuk menyapa Ibu Ani Yudhoyono di dalam kamar perawatan.

"Pak Habibie memberikan motivasi, semangat dan doa untuk kesembuhan Ibu Ani," ungkap Ossy.

Ibu Sinta Nuriyah, Mahfud Md, Alissa Wahid, dan Dahlan Iskan bersama para tokoh yang tergabung dalam Gerakan Suluh Kebangsaan juga menjenguk Ibu Ani Yudhoyono di National University Hospital (NUH) Singapura, Jumat 3 Mei 2019, pukul 11.00 waktu Singapura.

Sinta Nuriyah juga menyampaikan maksud dan tujuan mereka mengunjungi Ani Yudhoyono. 

"Untuk memberi semangat dan doa yang tulus bagi kesembuhan Ibu Ani," ungkap istri almarhum Presiden Gus Dur ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya