Crane Proyek Universitas Jember Roboh, 3 Rumah Warga Rusak

Insiden robohnya crane juga menyebabkan seorang warga mengalami luka di kepala.

oleh Maria Flora diperbarui 13 Agu 2019, 08:30 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2019, 08:30 WIB

Fokus, Jember - Warga Jalan Kalimantan Satu, Kelurahan Tegalboto, Kecamatan Sumbersari, Jember, Senin siang, 12 Agustus kemarin dikejutkan dengan robohnya crane.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (13/8/2019), crane sepanjang 20 meter yang tengah mengerjakan sebuah proyek bangunan kampus Universitas Jember itu tiba-tiba patah dan menimpa sejumlah rumah warga.

Akibatnya, tiga rumah warga rusak di bagian atap dan dinding. Insiden robohnya crane juga menyebabkan seorang warga mengalami luka di kepala.

"Ruangan kamar dan dapur kena," kata Mohammad Sukri salah satu korban. 

Pihak Universitas Jember menegaskan, jika seluruh kerugian yang ditimbulkan oleh insiden itu sepenuhnya menjadi tanggung jawab kontraktor.

Pasca-kejadian, polisi masih menyelidiki penyebab robohnya crane yang menimpa tiga rumah dan melukai satu orang warga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya