5 Fakta Remaja 18 Tahun Jadi Korban Penembakan di Taman Sari Jakarta Barat

Korban MIS (18) kritis usai terkena luka tembak pada bagian ketiak dan tangan. Dia ditembak oleh orang tak dikenal di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari, Selasa (22/6/2021) dini hari.

oleh Maria Flora diperbarui 22 Jun 2021, 20:35 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2021, 20:35 WIB
Bunuh Diri Tembak Kepalanya
Ilustrasi Bunuh Diri (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Aksi penembakan oleh orang tak dikenal (OTK) gegerkan warga di Taman Sari, Jakarta Barat, Selasa (22/6/2021) dini hari tadi. Seorang remaja berusia 18 tahun terluka akibat penembakan tersebut.

Dilaporkan kondisi MIS saat ini kritis akibat luka yang dideritanya dan dalam perawatan intensif pihak di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Dari gelar olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan, penembakan terjadi pada pukul 01.00 WIB. 

"Kami sudah melakukan olah TKP. Begitu kami menerima menerima laporan seorang remaja yang menjadi korban penembakan," kata Kapolsek Metro Taman Sari AKBP Iver Soon Manosoh dalam keterangan tertulis, Selasa (22/6/2021). 

Sementara itu, dari hasil keterangan saksi, penembakan terjadi lantaran pelaku yang saat itu tengah pesta minuman keras (miras) tak diterima ditegur olah korban MIS. 

Berikut fakta penembakan remaja MIS di kawasan Taman Sari dihimpun Liputan6.com: 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

1. Remaja 18 Ditembak OTK

Seorang remaja menjadi korban penembakan oleh orang tidak dikenal (OTK) di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari, Jakarta Barat.

Kapolsek Metro Taman Sari AKBP Iver Soon Manosoh menjelaskan, pihaknya telah memeriksa sejumlah orang untuk dimintai keterangan sebagai saksi. Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengungkap pelaku penembakan juga digelar.

2. Kondisi Korban Kritis

Akibat penembakan tersebut, kondis korban kritis usai terkena luka tembak pada bagian ketiak dan tangan.

Terpisah Kanit Reskrim Polsek Metro Taman Sari AKP Lalu Mesti Ali menjelaskan, korban penembakan saat ini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Sementara, Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat dan Unit Reskrim Polsek Taman Sari telah mendatangi lokasi untuk mengumpulkan bukti-bukti.

"Kami bersama tim dari Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat sudah turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan. Saat ini kami belum bisa memberikan keterangan lebih rinci, Kami masih melakukan penyelidikan," ungkap AKBP Iver Soon Manosoh.

3. Penyebab Korban Ditembak

Kapolsek Metro Taman Sari AKBP Iver Soon Manosoh menerangkan, korban dan beberapa warga awalnya melihat pelaku bersama dengan teman-temannya tengah berpesta minuman keras di pinggir jalan.

Saat itu, korban dan warga lain menegur pelaku. Namun, pelaku tiba-tiba marah dan melepaskan tembakan ke arah korban.

"Korban menegur pelaku karena minum miras di pinggir jalan depan rumah temannya. Pelaku marah dan menembak korban," kata Iver saat dihubungi, Selasa (22/6/2021).

4. 3 Saksi Diperiksa

Terkait kejadian ini, Unit Reskrim Polsek Taman Sari telah memeriksa tiga orang sebagai saksi. Rekaman CCTV juga dianalis oleh penyidik untuk mengidentifikasi wajah pelaku penembakan.

"Kita sudah minta keterangan saksi-saksi. Ada tiga orang saksi yang kita periksa. Semua upaya kami lakukan termasuk menganalisa CCTV di sekitar TKP," ujar Iver. 

5. Polisi Buru Pelaku

Iver mengatakan, Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat bersama Unit Reskrim Polsek Taman Sari membentuk tim untuk memburu pelaku. 

"Pelaku masih diselidiki," ucap dia.

Sebelumnya, seorang remaja ditembak oleh orang tidak dikenal (OTK) di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari, Jakarta Barat pada Selasa (22/6/2021). Akibat luka tembak, korban harus mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya