Konser Coldplay Tak Digelar di JIS, PDIP DKI: Lebih Menguntungkan di GBK

Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono menilai pemilihan lokasi konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) adalah pilihan yang wajar.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Mei 2023, 18:15 WIB
Diterbitkan 10 Mei 2023, 18:15 WIB
Ribuan Umat Muslim Laksanakan Sholat Idul Fitri di JIS
Ribuan umat Islam melaksanakan sholat Id 1 Syawal 1443 Hijriah hingga memenuhi Stadion Jakarta Internasional Stadium, Senin (2/5/2022). Pemerintah Indonesia menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah jatuh pada tanggal 2 Mei 2022. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono menilai pemilihan lokasi konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) adalah pilihan yang wajar. Karena lebih menguntungkan daripada menggunakan stadion Jakarta International Stadium (JIS).

"Ini soal bisnis, kita tidak bisa mengatakan kenapa di JIS gitu, itung-itungan mungkin jauh lebih menguntungkan di GBK," ujar Gembong saat dikonfirmasi, Rabu (10/5/2023).

Meski stadion yang diresmikan saat era Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan dibangun dengan konsep multifungsi yang bisa dipakai untuk sejumlah acara selain sepak bola, termasuk konser besar. Dengan klaim memiliki sound system canggih yang disebut lebih baik ketimbang GBK.

Namun, Politikus PDIP itu menilai pemilihan SUGBK untuk konser grup band asal Inggris pada 15 November 2023 nanti. Diyakini telah pertimbangan sisi aspek bisnis oleh pihak promotor menentukan lokasi konser.

Terlebih, kata Gembong, ada pertimbangan akses yang lebih baik untuk stadion GBK ketimbang JIS. Hal itu bisa menjadi salah satu pertimbangan yang mungkin dipikirkan oleh promotor.

"Artinya kan promotor bicara untung dan rugi. Mungkin di GBK jauh lebih menarik, GBK jauh lebih menjual. Konser Dewa saja banyak persoalan. Mungkin analisa pihak penyelenggaranya dari sisi itu," tuturnya.

Oleh sebab itu, dia menyarankan kepada PT Jakarta Propertindo (Jakpro) untuk evaluasi diri. Lantaran, sejak diresmikan 2022 lalu, JIS belum menjadi pilihan utama konser internasional di Indonesia.

"Saya kira bagus, ini kesempatan Jakpro untuk bisa melakukan evaluasi. Kenapa ini (konser Coldplay) tidak ditempat saya. Apa yang mesti saya perbaiki. Mungkin sound system atau dari mana kita nggak tahu," kata dia.

Digelar di GBK

Perawatan Lapangan Stadion GBK Jelang Piala Dunia U20
Aktivitas pekerja saat perawatan lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/1/2023). Perawatan kebersihan Stadion berkapasitas 88.083 penonton tersebut dilakukan secara rutin jelang pertandingan Internasional Sepakbola U-20 di Indonesia yang diikuti 24 negara untuk ajang bergengsi sepak bola yang akan berlangsung 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang. (merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Sebelumnya, Coldplay akan menggelar konser perdananya di Indonesia pada 15 November 2023. Keterangan resmi Coldplay bakal tampil di tanah air diungkapkan langsung oleh vokalis Chris Martin dalam sebuah video yang dibagikan promotor TEM Presents @temgmt pada Selasa 9 Mei 2023.

"Hallo apa kabar yang ada di Indonesia. Kami sangat bersemangat mengumumkan konser pertama kami di negara indahmu. Kami berharap dapat bertemu kalian di sana," ucap Chris Martin.

Konser Coldplay di Indonesia direncanakan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Penggemar Coldplay di tanah air bisa bernapas lega setelah informasi terkait tiket konser akan segera rilis dalam waktu dekat. Berikut adalah informasi lengkap terkait tiket konser Coldplay di Jakarta.

"Kami sangat bersemangat untuk mengumumkan konser pertama kami di negara indahmu. Kami akan ada di Indonesia - di Jakarta pada 15 November," lanjut sang vokalis.

 

Reporter: Bachtiarudin Alam

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya