Siti Mahasiswi Unpam yang Tewas di Cisadane Sudah Dimakamkan

Korban tewas yang ditemukan di Sungai Cisadane Minggu 11 Agustus 2013, Siti Halimah Tsu'diyah (21), telah dimakamkan.

oleh Moch Harun Syah diperbarui 13 Agu 2013, 01:01 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2013, 01:01 WIB
tewas-stok130319b.jpg
Korban tewas yang ditemukan di Sungai Cisadane Minggu 11 Agustus 2013, Siti Halimah Tsu'diyah (21), telah dimakamkan. Hal tersebut diungkapkan petugas piket Polsek Rumpin, Aiptu Ade Abdur Rouf.

"Sudah dimakamkan oleh keluarganya. Tepatnya jam berapa saya belum monitor," kata Ade saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Senin (12/8/2013) malam.

Jenazah korban Siti, jelas Ade, diambil langsung oleh keluarga korban di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur pada Senin sore. "Ya sekitar sorean diambil sendiri keluarganya,"tambah Ade.

Mahasisiwi Semester IV Universitas Pamulang itu ditemukan dalam keadaan mengenaskan dengan jerat leher kerudung biru yang diduga milik korban sendiri. Tak hanya itu, di sekitar mulut korban juga terlihat luka lebam.

Dugaan sementara, Siti tewas dibunuh. Hingga kini, selain sudah memeriksa 2 saksi, yaitu kedua orang tua korban, Kanit Reskrim Mapolsek Rumpin juga sedang bergerak menuju RS Polri guna mengetahui hasil otopsi. (Riz)


Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya