Seri Film Horror Scream 4 Kini Hadir di Vidio, Simak Cara Nonton Filmnya

Scream 4 merupakan seri film horor-thriller Scream yang menceritakan 14 tahun setelah pembantaian Woodsboro. Simak Cara Nonton film horror Scream 4

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Jan 2022, 10:20 WIB
Diterbitkan 05 Jan 2022, 10:20 WIB
Nonton Film Horror Scream 4 di Vidio
Poster film Scream 4 (dok.Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Salah satu seri film horror thriller terkenal ialah Scream. Seri keempat dari film ini dengan judul Scream 4 kini bisa Anda saksikan di aplikasi Vidio. 

Film horror Scream 4 ini menceritakan kisah dari 14 tahun setelah peristiwa pembantaiann Woodsboro terjadi. Pada saat itu, Sidney Prescott (Neve Campbell) kembali ke Woodsboro untuk mempromosikan buku barunya. 

Kedatangan Sidney ternyata bertepatan dengan peristiwa pembunuhan terhadap dua orang siswa SMA. Pembunuh itu rupanya merupakan pembunuh bertopeng yang sama dengan pembunuh berantai yang menghantui Sidney sejak 15 tahun silam.

Hal ini tentu saja membuat asumsi terhadap Sydney yang diduga menjadi kaki tangan dari kasus ini. Ia bahkan diminta untuk tidak meninggalkan Woodsboro sebelum kasus ini terpecahkan. Sekarang, Anda bisa nonton film Scream 4 melalui aplikasi Vidio. 

Cara Nonton Film Scream 4 di Aplikasi Vidio

  1. Masuk ke aplikasi Vidio;
  2. Log in dengan menggunakan e-mail dan password kamu;
  3. Setelah masuk ke aplikasi, pilih menu lainnya atau others di pojok kanan bawah;
  4. Pilih menu subscription atau purchases;
  5. Pilih jenis paket premium yang kamu inginkan;
  6. Pilih jenis pembayaran yang kamu inginkan, kemudian lakukan pembayaran;
  7. Setelah pembayaran berhasil, ketik judul yang diinginkan di pencarian dan kamu sudah bisa menyaksikan pilihan film atau series yang tersedia di Vidio yang dapat diakses kapanpun dan dimanapun!
  8. Atau klik di sini Scream 4 sub Indo.

Penulis: Irma Resqi F

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya