Liputan6.com, Jakarta Pelatih sepak bola terkenal dari klub Chelsea, Jose Mourinho baru-baru ini terlihat sedang mengendarai Jaguar F -Type Coupe di Belgia. Pelatih yang dijuluki "The Special One" ini sedang mengemudi mainan barunya di jalan raya kota Zavantem.
Melansir laman Autogespot, Kamis (10/3/2014), pelatih asal Portugal ini menjadi duta dari Jaguar. Kali ini Mou mendapat "jatah" F - TYPE S Coupé dari pabrikan mobil asal kota Conventry, Inggris tersebut.
Pada peluncuran Coupé Jaguar F - TYPE di Inggris, Jaguar mengumumkan bahwa "The Special One" akan menjadi duta Jaguar. Hal tersebut memberi hak istimewa pada pelatih Chelsea tersebut: Mourinho adalah orang pertama yang akan membesut Coupé F - TYPE.
Mourinho cukup sukses dalam melatih beberapa klub besar seperti Benfica, Porto, Chelsea, Inter Milan dan Real Madrid. Sekembalinya ke Chelsea, Mou diharapkan dapat membawa Chelsea mampu bersaing di Liga Premier serta Liga Champions.
Jaguar besutan Mourinho ini adalah versi mid-range dilengkapi dengan supercharged V6 yang memproduksi tenaga sampai 380 hp dan torsi 460 Nm. Spesifikasi mesin yang mumpuni tersebut mampu membuat F - TYPE S melesat dari 0-100 km/jam dalam 4,9 detik dan menghasilkan kecepatan tertinggi hingga 270 km/jam.
Jose Mourinho Ngebut Pakai Jaguar F-Type Coupe
Pelatih sepak bola Jose Mourinho baru-baru ini terlihat sedang mengendarai Jaguar F-Type Coupe di Belgia.
Diperbarui 10 Apr 2014, 19:43 WIBDiterbitkan 10 Apr 2014, 19:43 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Vokalis Band Sukatani Dikabarkan Dipecat, P2G Minta Kemdiknasmen Turun Tangan
Arti Mimpi Monyet Masuk Rumah: Tafsir dan Makna Spiritual
Jawa Timur dan Sumatra Barat Dominasi Daftar Karisma Event Nusantara 2025
Jelang Ramadan 1446 H, Terdapat 4 Hal yang Harus Dipersiapkan
Baru Selesai Satu Rakaat Sholat Maghrib Tiba-Tiba Waktu Isya Masuk, Apa yang Harus Dilakukan?
Banjir Lumpur Terjang Area Bundaran Taman Rekreasi Selecta Batu, Mobil Wisatawan Terseret
Ingin Puasa tapi Takut Maag Kambuh? Ini Tips Nyaman sepanjang Ramadhan
AHY soal Indonesia Gelap: Masalah, Tantangan Akan datang dan Pergi
Dirayakan Bareng Anak Yatim, Hampers Ultah Ameena Ada Skincare sampai Madu dari Brand Ternama
Melihat Sejarah Kemaritiman Nusantara di Museum Bahari Indonesia
Effendi Simbolon Soal Retreat Kepala Daerah: Harus Tegak Lurus Kepada Bangsa dan Negara
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 24 Februari 2025