Liputan6.com, New Delhi - Sepeda motor sport dengan kubikasi 150 cc sedang hot-hot-nya di Tanah Air. Setelah Honda CBR 150 dan Yamaha R15, akan hadir lagi penantang tangguh berikutnya, dari Suzuki.
Begitu potensialnya segmen ini, Suzuki tergoda. Kabarnya, Suzuki Gixxer SF bakal hadir di Indonesia. Sementara ini, Gixxer SF baru saja dirilis di India.
Di negeri Hindustan tersebut, Suzuki Gixxer SF ditawarkan dalam tiga pilihan warna yaitu biru, putih dan hitam. Untuk semakin menggoda konsumennya di India, Suzuki turut mengeluarkan Gixxer SF dengan corak ala tim Suzuki Ecstar yang berlaga di MotoGP, demikian dilansir dari Motorbeam, Selasa (7/4/2015).
Pada edisi MotoGP, seluruh bodi Gixxer dikelir biru dengan stiker bertuliskan 'SUZUKI' berukuran besar yang terdapat di tangki bagian bawah hingga fairing.
Meskipun mengusung corak khusus, Suzuki Gixxer SF tidak mendapat ubahan mekanis. Sepeda motor ini tetap didukung mesin bersilinder tunggal dengan kubikasi 154,9 cc dengan output sebesar 14,6 Tk dengan torsi puncak mencapai 14 Nm.
Kabarnya, Suzuki Gixxer SF dengan corak MotoGP ini dibanderol lebih mahal ketimbang corak standar. Untuk harga jualnya sendiri, Suzuki melepas Gixxer SF tidak lebih dari 100 ribu Rupee atau sekira Rp 20,8 jutaan.
Suzuki Gixxer SF merupakan sepeda motor sport full fairing berbasis Gixxer. Bobotnya lebih berat 4 kg, namun Gixxer SF diklaim lebih kencang ketimbang Gixxer karena adanya fairing berdesain aerodinamis.
(ysp/sts)
Penantang Yamaha R15 Pakai Baju ala MotoGP
Suzuki Gixxer SF dipasarkan dengan harga tidak lebih dari 100 ribu Rupee atau Rp 20,8 jutaan.
Diperbarui 07 Apr 2015, 17:38 WIBDiterbitkan 07 Apr 2015, 17:38 WIB
Suzuki Gixxer SF dipasarkan dengan harga tidak lebih dari 100 ribu Rupee atau Rp 20,8 jutaan.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Kata Penyemangat Diri untuk Bangkitkan Motivasi dan Semangat
Tujuan Sholat Tahajud dan Waktu Terbaik Mengamalkannya, Pahami Tata Caranya yang Benar
Memahami Arti Plagiat dan Cara Menghindarinya, Jadi Isu Serius dalam Dunia Akademik
Indonesia Perkuat Investasi Infrastruktur dengan Canada
Bendungan Katulampa Siaga 3 hingga Selasa Siang 4 Maret 2025: Warga Jakarta Waspada Banjir Kiriman
Arti Doa Berbuka Puasa: Makna Mendalam dan Keutamaannya
Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi Juicy Luicy dan Adrian Khalif Berakhir Di Banjarmasin, Penggemar Minta Tambah Kuota
7 Resep Karedok Khas Sunda yang Mudah dan Lezat untuk Menu Sehat
Arti Sadaqallahul Azim: Makna dan Penggunaannya dalam Islam
Menolak 'Ngutang' untuk Beli Rokok, Istri di Lampung Tengah Dianiaya Suami hingga Babak Belur
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Selasa 4 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Banjir Rendam Cidawolong, Bupati Bandung Minta Pembangunan Jalan Lingkar Majalaya Dilanjutkan