Liputan6.com, New Delhi - Suzuki Motor Corporation baru saja memperkenalkan mesin diesel pertama yang berhasil dikembangkan bernama DDiS 125. Mesin yang diperkenalkan di India ini rencananya akan ditanamkan pada Suzuki Celerio.
Mesin diesel 0,8 liter DDiS 125 ini mampu produksi 47 Tk dan torsi 125 Nm. Mesin itu habiskan rata-rata 3,7 liter/100 km. Dengan mesin ini, Celerio akan menjadi mobil paling hemat bahan bakar di India.
Sebagai perbandingan, Celerio saat ini mengemas mesin tiga silinder berkapasitas 1,0 liter yang mampu semburkan tenaga maksimal 67 Tk dan torsi 90 Nm.
Menurut Suzuki, mesin DDiS 125 kompak dan ringan serta memiliki blok silinder aluminium dan turbocharger yang cocok untuk mesin dua silinder.
Di Indonesia, city car asal Jepang ini sudah dapat dipesan di dealer-dealer resmi Suzuki. Untuk harga, PT Suzuki Indonobil Sales (SIS) masih merahasiakannya, meskipun mereka mengatakan bahwa harganya di atas Wagon R.
Celerio yang dijual di Indonesia ini berbeda dengan India. Fitur dan sistem transmisinya disesuaikan dengan negara masing-masing. Jadi, belum jelas apakah mesin diesel ini juga akan ditanamkan pada Celerio yang dipasarkan di Indonesia atau tidak.
(rio/gst/sts)
Suzuki Celerio Diesel Jadi Mobil Paling Irit BBM
Suzuki baru saja memperkenalkan mesin diesel pertama yang berhasil dikembangkan, DDiS 125. Mesin ini akan ditanamkan pada Celerio.
Diperbarui 05 Jun 2015, 14:26 WIBDiterbitkan 05 Jun 2015, 14:26 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mantan Kepala SEC Gensler kritik Kripto, Tapi Bitcoin Dikecualikan
Periode Liburan Festival Songkran di Thailand Merenggut 200 Nyawa, Ada Apa?
11 Seniman dan Artisan Bicara Kekayaan Budaya Indonesia di Program Terbaru ABC Australia, Bakal Ditayangkan di 39 Negara
Polisi Sebut Mobil yang Terbakar Milik Satreskrim Polres Metro Depok
Daftar Top Skor Liga Champions 2024/2025: Kejutan dari Pemain yang Ditolak Manchester United
Fokus : Evakuasi Nenek dan Cucunya Tertimbun Longsor di Bogor Berlangsung Dramatis
Pabrik iPhone Foxconn Mulai Produksi iPhone 6e di Brasil, Imbas Tarif Trump?
Gua Maria Belinyu, Destinasi Wisata Religi dan Permenungan Peristiwa Penyaliban Yesus
Tragedi Kehilangan Mizuki Itagaki: Penyebab Meninggalnya Aktor Berbakat Jepang
Harga Emas Hari Ini Naik Atau Turun April 2025, Tembus Segini
Kemenhan Terus Proses Pembelian 24 Jet Tempur F-15EX, Tengok Kecanggihannya
Baru Cabut STR Setelah Kasus Kekerasan Seksual Viral, Komisi IX DPR RI Panggil Kemenkes untuk Evaluasi