Liputan6.com, Seoul - Setelah sebelumnya beredar banyak bocoran foto, Kia akhirnya secara resmi mengumumkan Sportage 2016.
Melansir Worldcarfans, Minggu (30/8/2015), Kia Sportage 2016 akan debut global di ajang Frankfurt International Motor Show yang dihelat mulai 15 September nanti.
Desain Sportage generasi keempat ini cukup agresif. Menurut rilis resmi mereka, desain mobil terinspirasi dari kombinasi antara bentuk halus dan tajam yang terdapat pada jet tempur modern yang paling ikonik.
Adapun perubahan yang paling menonjol terdapat di bagian depan, dimana headlamp tidak lagi terintegrasi dengan grill. "Tampilan lebih mengesankan dan terkesan lebih stabil," tulis rilis tersebut.
Di bagian belakang, ada sepasang lampu dari mobil konsep Kia Provo yang diperkenalkan pada 2013 lalu dengan strip yang melebar. Sementara itu, lampu sen dan reversing light terpisah dengan posisi yang lebih rendah.
Belum ada rincian teknis yang tersedia ada Kia Sportage ini, begitu juga dengan harganya. Informasi tersebut kemungkinan besar baru akan dirilis pada saat debut resmi.
(rio/ian)