Google Siapkan Pameran Otomotif Online Terbesar di Indonesia

Pameran otomotif virtual bertema Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) siap digelar 25 hingga 29 Agustus 2020. Disiarkan melalui Youtube, acara ini diikuti beberapa merek mobil seperti Toyota, Daihatsu, Honda, Mitsubishi, dan Nissan.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 14 Agu 2020, 20:00 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2020, 20:00 WIB
Google Indonesia Year in Search 2016. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza
Google Indonesia Year in Search 2016. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pameran otomotif virtual bertema Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) siap digelar 25 hingga 29 Agustus 2020. Disiarkan melalui Youtube, acara ini diikuti beberapa merek mobil seperti Toyota, Daihatsu, Honda, Mitsubishi, dan Nissan.

Selain menjadi pameran otomotif virtual pertama di Asia Tenggara, acara ini juga diklaim menjadi yang terbesar.

"Dengan bangga saya meresmikan dan mendukung IOOF 2020. acara ini merupakan festival daring pertama di Asia Tenggara dan merupakan hasil kolaborasi industri otomotif, digital dan media," kata Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita, Jumat (14/8/2020).

Google mengaku, aktivitas secara digital terus mengalami peningkatan, tak terkecuali di sektor otomotif. Karena itu, acara ini digelar untuk mempermudah konsumen memilih kendaraan yang diinginkan.

"IOOF 2020 merupakan festival daring dan contoh bagaimana kita bisa terus menumbuhkan bisnis dengan tetap menjaga kesehatan dan keamanan dalam masa transisi untuk keluar dari pandemi ini,” ujar Menperin.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Tak Ada Target Khusus

Karena bisa diakses oleh semua kalangan di manapun mereka berada, pameran ini tak memasang target secara rinci. Meski demikian, Industry Head Google Indonesia, Elvira Jakub menegaskan pengunjung Youtube rata-rata mencapai 40 hingga 50 juta.

"Target pengunjung sebanyak mungkin, ini di-post Youtube tanggal 25 jam 7 malam. IOOF tidak jualan tiket jadi semua yang akses Youtube bisa lihat. Ini pertama buat kita jadi sama-sama belajar," ungkapnya.

 

Peningkatan Pembelian Mobil Secara Online

Adanya peningkatan pembelian mobil secara online diakui menjadi salah satu alasan pameran ini akhirnya digelar.

"Hasil penelitian tren dan insight industri otomotif saat new normal dan pandemi menjadi inspirasi Google untuk melakukan inovasi," tutur Industry Manager Google Indonesia, Yudhistira Adi Nugroho.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya