Liputan6.com, Jakarta - Musik memang menjadi sebuah hiburan bagi sebagian banyak orang, apalagi musik dipercaya menjadi sebuah alat penenang dan alat mengurangi stress dikala banyaknya pikiran.
Musik juga menjadi salah satu peneman di segala aktivitas baik disaat bekerja maupun santai, di pusat perbelanjaan atau tempat nongkrong, setiap harinya pasti memutar musik untuk menemani aktivitas kita sehari-hari.
Baca Juga
Cerita Christie Alami Patah Kaki Sebelum Syuting Video Klip Obsesi
Nadin Amizah Rayakan Hari Ibu hingga Bernadya Duet Bareng Perunggu, Jadi Momentum Menarik di Soundsfest Experience Bekasi 2024
Soundsfest Experience Bekasi 2024 Dibanjiri Ribuan Muda-Mudi Gen Z Sejak Siang Hari hingga Jelang Tengah Malam
Lantas bagaimana jadinya jika musik yang suka kita dengarkan menimbulkan kerugian bagi orang sekitar?
Advertisement
Beredar beberapa video TikTok viral yang diunggah oleh @jas_project yaitu jembatan yang dihancurkan oleh sejumlah warga dikarenakan truk karnaval yang bermuatan sound system ini tak bisa lewat di sebuah desa di Malang, Jawa Timur.
Dalam video tersebut, tampak warga sangat antusias dalam menghancurkan jembatan menggunakan palu untuk bisa membuka akses jalan truk berisikan sound system tersebut. Setelah proses penghancuran, truk pelan pelan bisa melanjutkan perjalanannya.
Tak hanya jembatan, di video lain tampak juga pagar hingga atap rumah warga dihancurkan juga untuk sang truk bisa lewat demi berlangsungnya karnaval di desa tersebut.
Komentar Netizen
Video ini sudah ditonton sebanyak 100 ribu kali dan juga memancing pertanyaan dan amarah netizen di TikTok,
- “Masyarakat kita sudah banyak yang sakit” tulis solehanto21
- “Gak habis mikir” tulis dafaalfino
- “Tradisi orang pedalaman” tulis dry
- “Tanggung jawab gak tuh?” tulis Rizki Fauzan
Saksikan videonya di https://vt.tiktok.com/ZSLcRspaN/
Penampakan Ratusan Truk Beri Salam Perpisahan dan Ucapan Terima Kasih ke Ganjar Pranowo
Ratusan truk dari sejumlah daerah yang bergabung dalam Komunitas Truk Nusantara mendatangi Kantor Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Senin 4 September 2023. Mereka datang memberikan salam perpisahan kepada Ganjar Pranowo yang akan purnatugas sebagai Gubernur Jateng pada Senin, 4 September 2023.
Ratusan truk itu mulai berdatangan di Kantor Gubernur Jateng sekitar pukul 14.00 WIB. Beragam ukuran truk mulai dari kecil, sedang hingga besar datang dan parkir di Jalan Pahlawan, Kota Semarang, tepat di depan Kantor Gubernur Jateng.
Truk yang datang pun terlihat menarik. Tulisan dan gambar bak mereka mencuri perhatian. Sebagian besar gambar dan tulisan memberi semangat pada Bakal Calon Presiden (Bacapres) yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo.
"Aku tak akan pernah abu-abu untuk Ganjar Pranowo," demikian salah satu tulisan pada truk yang terparkir.
Ada juga tulisan "yang cakep banyak tapi yang buat nyaman cuma kamu" dengan foto Ganjar disampingnya.
Pada acara tersebut, Ganjar Pranowo dinobatkan sebagai Bapak Truk Nusantara oleh para pengemudi truk karena dinilai berperan dalam pemberantasan praktik pungutan liar di jembatan timbang.
"Sebenarnya sejak tahun lalu, teman-teman Komunitas Truk Nusantara ingin menobatkan Pak Ganjar sebagai Bapak Truk Nusantara karena kami ingin punya bapak angkat yang bisa melindungi dan mengayomi," kata Koordinator Aksi Kopdar Truk Nusantara Irul Explor di Semarang, Senin.
Menurut dia, penobatan itu bukan tanpa alasan karena berkat keberanian dan ketegasan Ganjar Pranowo dalam memberantas pungli di jembatan timbang itu maka para pengemudi truk bisa lebih aman dan nyaman dalam bekerja.
"Dari awal kepemimpinan Bapak Ganjar itu sudah langsung membuat gebrakan. Tindakannya nyata, membasmi pungli di Jembatan Timbang Subah Batang dan itu luar biasa. Dampaknya, pungli semakin minim,” ujarnya.
Advertisement