Kuliah UGM Tempo Doeloe, Pernah Gunakan Kompleks Keraton Yogyakarta dan Sitihinggil

Keraton Yogyakarta memiliki hubungan dengan UGM. Banyak yang belum tahun ternyata Keraton Yogyakarta pernah digunakan untuk kuliah UGM.

oleh Yanuar H diperbarui 14 Agu 2022, 22:00 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2022, 22:00 WIB
Keraton Yogyakarta
Keraton Yogyakarta (sumber: kratonjogja.id)

Liputan6.com, Yogyakarta Bagi generasi muda banyak yang belum tahu hubungan antara UGM dengan Keraton Yogyakarta. Arsiparis UGM, Musliichah mengatakan perkuliahan UGM pernah menggunakan kompleks keraton Yogyakarta terlihat dari pameran arsip bertajuk Perkuliahan UGM Tempo Doeloe untuk umum pada 11 Agustus hingga 11 September 2022 di Teras Arsip UGM lantai 3 Gedung Perpustakaan UGM.

“Arsip yang kita tampilkan menggambarkan kondisi perkuliahan di tahun 1950-an hingga tahun 1980-an di mana kuliah masih dilakukan di Kompleks Keraton Yogyakarta sampai pindah di Bulaksumur,” tutur Musliichah.

Pameran arsip mulai dari foto, tekstual dan video-video dokumenter yang menggambarkan perkuliahan saat berada di Kompleks Keraton Yogyakarta hingga di Kampus Bulaksumur. Pameran itu menampilkan 33 foto, dan 40 arsip tekstual berupa panduan akademik, petunjuk masuk UGM, pidato stadium general, bahan ajar, panduan KKN, panduan pengabdian masyarakat, serta beberapa video dokumenter.

Musliichah menjelaskan pameran ini untuk menyambut tahun ajaran baru UGM yang dimulai pertengahan Agustus 2022 dan memperingati Dies Natalis Arsip UGM ke-18. 

“Lewat pameran ini kita ingin mengajak mahasiswa untuk sejenak melihat potret kuliah di jaman dulu. Mahasiswa kala itu juga menghadapi tantangan dan kesulitan pada jamannya namun tetap berhasil melewatinya dan harapannya mahasiswa saat ini juga bisa melewati berbagai tantangan yang ada,” ujarnya.

Musliichah menceritakan pada awal berdirinya UGM, kegiatan perkuliahan diselenggarakan dengan segala keterbatasan. Perkuliahan dilaksanakan tidak terpusat di satu lokasi, tetapi tersebar di sejumlah tempat yang berada di kompleks Keraton Yogyakarta, Ngasem, Mangkubumen, Kadipaten, dan Jetis. 

Dalam Laporan Tahunan Rektor UGM tahun 1950 an diceritakan kondisi perkuliahan saat itu. Di Kampus Kadipaten, kamar kereta disulap menjadi poliklinik, kamar penjaga menjadi laboratorium bakteriologi, kamar pelayan menjadi laboratorium kimia, dan kandang kuda menjadi rumah sakit. Sitihinggil dan Pagelaran dirombak menjadi aula, ruang kuliah, dan kantor Fakultas HESP.

 

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Perkuliahan di Sitihinggil

Sementara perkuliahan di Sitihinggil menampung 1.000 mahasiswa. Dengan jumlah mahasiswa yang cukup besar dan tempat terbuka membuat dosen kesulitan saat memberi ujian dan tentamen. 

Alhasil, para mahasiswa harus berdesakan untuk mendapatkan tempat. Beruntung yang bisa mendapatkan tempat di depan. 

"Sedangkan yang berada di barisan belakang mau tidak mau menerima kondisi tidak bisa melihat tulisan dosen di papan tulis karena jarak yang terlalu jauh. Supaya dapat tempat duduk di depan, saat itu mahasiswa harus datang sebelum jam 6 pagi, padahal kuliah baru dimulai pukul 8 pagi," katanya.

Keterbatasan ruang praktikum juga terjadi pada saat itu. Praktikum terpaksa dibuat bergilir 10 kali sampai jam 11 malam. Fakultas Teknik dengan 337 mahasiswa, terpaksa kuliah harus berdiri di luar ruangan dan mengintip dari jendela. 

Sedangkan Fakultas Sospol, kuliah dan ujian dibuat bergilir mulai jam 7 pagi hingga 8 malam. Lalu di tahun 1951 UGM mulai membangun kampus Bulaksumur dan secara bertahap pindah di tahun 1970-an.

“Melalui pameran arsip ini kita dapat melihat rekaman peristiwa masa lalu untuk menapaki perjalanan masa kini dan mempersiapkan perjalanan masa depan,” ucap dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya