Musa Arjianshah Maksimalkan 100 Persen Kemampuan di Kejurnas Reli Putaran Kedua

Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2022 dirangkai Kejuaraan Nasional (Kejurnas) putaran kedua mulai bergulir, Jumat (23/9/2022). Seremoni pembukaan dilaksanakan di Terminal Sosor Saba, Parapat, Simalungun, Sumatera Utara (Sumut).

oleh Reza Efendi diperbarui 23 Sep 2022, 18:36 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2022, 18:36 WIB
Musa Rajekshah
Salah satu peserta yang ikut serta dalam ajang balapan reli ini adalah Musa Arjianshah, yaitu putra kandung Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah

Liputan6.com, Simalungun Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2022 dirangkai Kejuaraan Nasional (Kejurnas) putaran kedua mulai bergulir, Jumat (23/9/2022). Seremoni pembukaan dilaksanakan di Terminal Sosor Saba, Parapat, Simalungun, Sumatera Utara (Sumut).

Ajang balapan reli diikuti 65 pereli dari sejumlah negara Asia. Salah satu peserta yang ikut serta dalam ajang balapan reli ini adalah Musa Arjianshah, yaitu putra kandung Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah. Arji, sapaan akrabnya, optimis juara.

Walau pada Kejurnas Reli Danau Toba putaran pertama mobilnya mengalami kendala, pada putaran kedua ini Musa Arjianshah optimis keluar sebagai juara. Optimisme ini tidak terlepas dari persiapan matang dan detail yang telah dilakukannya bersama tim.

"Kejuaraan kemarin kita alami kendala di gearbox yang tidak dibongkar, makanya kita tidak finish kemarin. Insya Allah, kali ini kita siap juara," kata Arji.

Disinggung soal saingan yang akan dihadapi, Musa Arjianshah mengaku akan memaksimalkan 100 persen kemampuan dalam menghadapi pereli lainnya. "Kalau persiapan matang, pasti tidak gugup. Insya Allah saya tidak gugup," sebutnya.

 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Bangkitkan Dunia Otomotif Sumut

APRC 2022
Sesi pemanasan atau shakedown di arena balapan kawasan hutan industri PT Toba Pulp Lestari, sektor Aek Nauli, Parapat, Provinsi Sumut pada Kamis (22/9/2022)

Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut, Harun Mustafa Nasution mengatakan, lewat APRC 2022, pihaknya ingin membangkitkan kembali dunia otomotif di Indonesia. Hal ini dikatakan Harun saat konferensi pers APRC 2022 di Parapat, Simalungun, Sumut, Jumat (23/9/2022).

"Alhamdulillah, APRC ini bisa kita laksanakan di Sumut. Pak Wagub, Musa Rajekshah, yang terus memberikan semangat kepada IMI agar dunia otomotif kembali berjaya di Sumut dan Indonesia," ucapnya.

Selaku ketua panitia pelaksana, Harun Mustafa berharap kegiatan APRC yang dirangkai dengan Kejurnas Rally Danau Toba ini dapat berlangsung sukses sampai ditutup pada 25 September 2022 nantinya.

"Kali ini peserta ada 65. Negara yang mengikuti Malaysia, Portugal, Lebanon, dan Australia. Saya berharap para peserta bisa menjunjung tinggi sportivitas. Tidak ada kendala. Start 65, finish juga 65 peserta," terangnya.

Harun Mustafa juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Simalungun yang telah ikut menyukseskan acara tersebut. Begitu juga kepada TNI/Polri serta sponsor lainnya.

"Besar harapan kami tahun depan para peserta bisa ikut balik lagi kesini biar sama-sama kita bisa mewujudkan Sumut tuan rumah World Rally Championship (WRC)," ucapnya.


Sean Gelael Tercepat di Sesi Pemanasan

Foto: Melihat Aksi Sean dan Ricardo Gelael saat berlatih untuk Taklukkan Lintasan Reli Danau Toba 2022
Sebelum berlomba di Reli Danau Toba 2022, Sean Gelael baru saja memenangi ajang balapan 6 Hours of Fuji di Kejuaraan FIA WEC. (Team Jagonya Ayam)

Pada Kamis, 22 September 2022, pereli Sean Gelael menjadi tercepat saat menjalani sesi pemanasan atau shakedown di arena balapan kawasan hutan industri PT Toba Pulp Lestari, sektor Aek Nauli, Parapat, Provinsi Sumut.

Mengendarai Citroen C3 R5, pereli dari tim Jagonya Ayam, Sean dan co-driver, Hugo Gamalhaes mencatatkan waktu 01:19,0 di shakedown putaran pertama, dan 01:17,2 putaran kedua.

Melihat antusiasme penonton dan peserta, Cleck of the Course (COC) Danau Toba Rally, Elwin Siregar, mengaku puas. Diakuinya, shakedown berjalan dengan baik, hampir semua peserta yang diundang ikut hadir.

"Animo masyarakat dan media juga sangat besar. Sean Gelael menjadi yang tercepat di lintasan berjarak 2,08 kilometer," kata Elwin.


Persiapan Berjalan Baik

APRC 2022
Pembukaan APRC 2022 yang dirangkai dengan Kejurnas Rally Danau Toba (Istimewa)

Chief Steward, Poedio Bintoro, juga mengaku puas dengan segala persiapan yang dilakukan panitia, sehingga semua berjalan lancar tanpa kendala.

"Persiapan semuanya sudah baik, karena yang bulan lalu kita sudah ada (reli nasional) putaran pertama, jadi semua panitianya menjalankan persis seperti yang lalu," kata Poedio.

"Bedanya sekarang ada tambahan satu SS (special stage). Segala persiapan telah matang," sambung Poedio, juara Reli Nasional tahun 1980 dan 1981 yang mendampingi driver Chepot Hanny Wiano.

Pereli H Putra Rizky dan co-driver H Rizky Fauzi dari LFN Sederhana Racing Team menempati posisi tercepat kedua dengan catatan waktu 01:20,3.

Sedangkan Rifat Sungkar dan juara Reli Nasional putaran satu, Ryan Nirwan, menempati posisi ketiga dan keempat dengan catatan waktu tercepat 01:22,4 dan 01:24,4.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya