Paraga Artamida Koleksi Saham BSDE Rp 26,06 Miliar

PT Paraga Artamida membeli 28.716.700 saham BSDE dengan harga pembelian per saham Rp 907,79.

oleh Elga Nurmutia diperbarui 14 Okt 2022, 18:57 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2022, 18:57 WIB
Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk. memulai misi pembangunan TOD di BSD City
Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk. memulai misi pembangunan TOD di BSD City (dok: Sinar Mas Land)

Liputan6.com, Jakarta - PT Paraga Artamida kembali akumulasi saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) pada Rabu, 12 Oktober 2022.

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), ditulis Jumat (14/10/2022), PT Paraga Artamida membeli 28.716.700 saham BSDE dengan harga pembelian per saham Rp 907,79.

Transaksi pembelian saham tersebut dilakukan pada 12 Oktober 2022. Dengan demikian, transaksi pembelian saham BSDE mencapai Rp 26,06 miliar.

“Tujuan transaksi adalah untuk investasi dengan status kepemilikan langsung,” tulis Direktur PT Paraga Artamida, Hermawan Wijaya, dikutip Jumat (14/10/2022).

Kemudian, usai melakukan transaksi pembelian saham BSDE, saat ini Paraga Artamida memiliki saham BSDE sebanyak 7.290.015.264 saham dari 7.261.298.564 saham.

Sebelumnya, PT Paraga Artamida kembali menambah kepemilikan saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE).

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin, 3 Oktober 2022, PT Paraga Artamida membeli 39.650.500 saham dengan harga rata-rata pembelian per saham Rp 937,35. Transaksi pembelian saham dilakukan pada 21-30 September 2022. Dengan demikian, transaksi pembelian saham BSDE itu senilai Rp 37,16 miliar.

“Tujuan transaksi investasi, status kepemilikan langsung,” Direktur PT Paraga Artamida, Hermawan Wijaya.

Setelah transaksi pembelian saham BSDE, Paraga Artamida mengenggam 7.261.298.564 saham dari sebelumnya 7.211.648.064 saham.

Berdasarkan data RTI, pemegang saham Bumi Serpong Damai per 31 Agustus 2022 antara lain PT Paraga Arta Mida sebesar 33,90 persen PT Ekacentra Usahamaju sebesar 25,63 persen, masyarakat 39,25 persen dan saham treasury sebesar 1,22 persen.

Pada penutupan perdagangan saham Senin, 3 Oktober 2022, saham BSDE stagnan di posisi Rp 905 per saham. Saham BSDE berada di level tertinggi Rp 910 dan terendah Rp 895 per saham. Total frekuensi perdagangan 3.261 kali dengan volume perdagangan 182.423 saham. Nilai transaksi Rp 16,4 miliar.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kinerja Semester I 2022

Ilustrasi Laporan Keuangan
Ilustrasi Laporan Keuangan.Unsplash/Isaac Smith

Sebelumnya, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) mengumumkan kinerja perseroan untuk periode enam bulan pertama 2022. Pada periode tersebut, perseroan berhasil mengantongi pendapatan usaha senilai Rp 3,84 triliun. Pendapatan itu naik 17,87 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 3,25 triliun.

Segmen utama Bumi Serpong Damai yakni segmen penjualan tanah, bangunan dan strata title membukukan pencapaian sebesar Rp 2,89 triliun. Dengan demikian segmen tersebut memberikan kontribusi sebesar 75,34 persen terhadap total pendapatan usaha.

Kontributor terbesar kedua adalah segmen sewa sebesar Rp 457,79 miliar. Tumbuh 25,31 persen dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu tercatat sebesar Rp 365,32 miliar. Segmen ini berkontribusi sebesar 11,94 persen atas total pendapatan usaha.

Selanjutnya, segmen pengelolaan gedung tercatat sekitar Rp 169,93 miliar. Angka tersebut setara kontribusi sebesar 4,43 persen terhadap total pendapatan usaha. Kinerja segmen tersebut tumbuh 17,02 persen.

Adapun pendapatan lainnya sebesar Rp 318,23 miliar dikontribusikan oleh segmen lain-lain. Secara total angka ini tumbuh 100,35 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 158,83 miliar.

Sejalan dengan kenaikan itu, beban pokok penjualan naik menjadi Rp 1,46 triliun dari Rp 1,07 triliun pada Juni 2022. Meski begitu, perseroan mampu mencatatkan laba kotor senilai Rp 2,37 triliun, naik 8,4 persen dibanding semester I 2021 sebesar Rp 2,2 triliun.

Pada semester I 2022, perseroan mencatatkan penghasilan lain-lain berupa pendapatan bunga dan investasi sebesar Rp 177,68 miliar, keuntungan selisih kurs mata uang asing Rp 106,01 triliun, dan keuntungan dari perubahan nilai wajar melalui laba rugi sebesar Rp 22,07 miliar.

 


Aset Perseroan

Ilustrasi Laporan Keuangan. Unsplash/Austin Distel
Ilustrasi Laporan Keuangan. Unsplash/Austin Distel

Pada periode yang sama, perseroan mencatatkan pendapatan sebesar Rp 3,3 miliar, dampak penghapusan aset hak guna Rp 1,55 miliar, dampak pendiskontoan aset dan liabilitas keuangan Rp 329,08 juta, keuntungan penjualan aset tetap Rp 116,46 juta, dan beban lain-lain Rp 38,08 juta. Sementara beban lain-lain tercatat sebesar Rp 843,67.

Perseroan juga mencatatkan ekuitas pada rugi bersih entitas asosiasi dan ventura bersama sebesar Rp 13,77 miliar.

Setelah dikurangi beban pajak, perseroan berhasil mengantongi laba periode berjalan sebesar Rp 509,03 miliar. Raihan itu turun 31,85 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 746,96 miliar.

Sementara laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 463,64 miliar. Turun 31,82 persen pada semester I tahun lalu sebesar Rp 680 miliar. Sehingga laba per saham menjadi Rp 22,17 dari sebelumnya Rp 32,52.

Dari sisi aset perseroan sampai dengan Juni 2022 tercatat sebesar Rp 63,69 triliun, naik dibanding posisi akhir Desember 2021 sebesar Rp 61,47 triliun. Terdiri dari aset lancar senilai Rp 30,38 triliun dan aset tidak lancar Rp 33,31 triliun.

Liabilitas sampai dengan Juni 2022 tercatat sebesar Rp 27,59 triliun, naik dibandingkan Rp 25,58 triliun pada akhir Desember 2022. Terdiri dari liabilitas jangka pendek Rp 11,64 triliun dan liabilitas jangka panjang Rp 15,95 triliun.

 


Bumi Serpong Damai Kantongi Prapenjualan Rp 4,7 Triliun pada Semester I 2022

(Foto: Ilustrasi laporan keuangan. Dok Unsplash/Carlos Muza)
(Foto: Ilustrasi laporan keuangan. Dok Unsplash/Carlos Muza)

Sebelumnya, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) telah mengamankan 61 persen target tahunan prapenjualan pada enam bulan pertama 2022.

Pada periode tersebut, perseroan berhasil membukukan prapenjualan sebesar Rp 4,7 triliun dari target pra penjualan Rp7,7 triliun pada 2022. Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk, Hermawan Wijaya menuturkan, solidnya kinerja penjualan ditopang oleh penjualan produk residensial. Produk tersebut dalam enam bulan pertama 2022 membukukan angka pra penjualan sebesar Rp 3 triliun.

"Pencapaian tersebut setara kontribusi 64 persen terhadap total pra penjualan BSDE sepanjang enam bulan pertama 2022,” kata dia dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (3/8/2022). Hermawan menambahkan, produk-produk residensial yang diminati pembeli terutama di BSD City.

Di antaranya seperti di The Blizfield, Myza (Breezy House), Vanya Park (Askara Nue), Tanakayu Jiva dan Svani, Kiyomi dan Kanade The Zora (pasar segmen atas untuk rumah tapak), Laurel dan Marigold Nava Park (pasar segmen premium), serta ruko di kawasan bisnis BSD City seperti Northridge dan Latinos Business District.

Di luar BSD City, ada beberapa produk di kawasan Jabodetabek lainnya yang mampu menarik minat pembeli. Antara lain Grand Wisata (New Westfield, Z Living) dan Kota Wisata (Mississippi, Nashville).

Produk lainnya turut memberikan kontribusi positif yakni produk komersial termasuk kavling komersial, strata title (apartemen) dan ruko mencapai Rp 1,4 triliun atau mewakili kontribusi 31 persen terhadap total pra penjualan.


Kontribusi

Berburu Rumah Murah di Indonesia Property Expo 2017
Pengunjung melihat maket rumah di pameran Indonesia Property Expo (IPEX) 2017 di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (11/8). Pameran proyek perumahan ini menjadi ajang transaksi bagi pengembang properti di seluruh Indonesia. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Penjualan tersebut terdiri dari Rp 541 miliar dari kavling komersial yang dijual sebagian besar di BSD City, Rp 316 miliar dalam strata title (apartemen/kondominium) dan Rp 570 miliar dari pertokoan, ruko atau rukan.

Adapun unit pengembangan vertikal yang terjual sebagian besar dikontribusikan oleh The Elements Rasuna CBD Jakarta, Southgate TB Simatupang, Aerium Jakarta Barat dan unit apartemen di BSD City (Marigold, Akasa, Upper- West dan Casa De Parco).

Sedangkan untuk segmen ruko, sebagian besar disumbangkan oleh Northridge Business Center dan Latinos Business District di BSD City.

"Selain itu, pada semester I - 2022 ini tercatat penjualan tanah joint venture senilai Rp 275 miliar atau setara dengan 6 persen dari total pra penjualan,” ujar Hermawan.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya