Irrfan Khan Syuting untuk Film Hollywood dan Bollywood Sekaligus

Irrfan Khan akan bermain untuk film Hollywood, Jurassic World dan film Bollywood berjudul Piku sekaligus.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 02 Apr 2014, 10:30 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2014, 10:30 WIB
Irrfan Khan Syuting untuk Film India dan Amerika Sekaligus
Irrfan Khan akan bermain untuk film Hollywood, Jurassic World dan film Bollywood berjudul Piku sekaligus.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Irrfan Khan bakal menjadi aktor yang sangat sibuk belakangan ini. Irrfan akan bermain untuk film produksi Hollywood berjudul Jurassic World dan film Bollywood berjudul Piku hampir berbarengan.

Minggu ini, bintang The Amazing Spider Man itu akan bertolak ke Amerika Serikat untuk syuting film Jurassic World. Film garapan Colin Trevorrow ini akan syuting di Hawaii dan New Orleans.

"Di film ini saya bermain cukup singkat. Meskipun peran saya cukup berpengaruh, tapi sangat singkat," kata Irrfan seperti dikutip Indiatoday.

"Saya dapat memberitahukan bahwa sekarang semua peran adalah penting. Saya sangat gembira dengan film ini. Ini film Amerika terkenal setelah Spider Man dan saya bangga jadi bagian dari itu," sambung Irrfan.

Selain bermain untuk Jurassic World, Irrfan juga akan bermain untuk film Bollywood berjudul Piku. Meski film Bollywood, aktor kelahiran 7 Januari 1967 ini tak kalah bangga. Sebab, untuk pertamakalinya Irrfan akan beradu akting dengan megabintang, Amitabh Bachchan.

"Anda terus bertanya mengapa kami tidak pernah bekerja sama sebelumnya. Ini bukan seolah-olah saya tidak mendapatkan kesempatan sebelumnya. Saya sempat ditawari Mehul Kumar untuk bermain film Kohram dengan Bachchan. Tapi aku ingin menunggu film yang tepat yang akan menjadi luar biasa buat kami," kata Irrfan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya