Henry Super Junior-M dan Suka Cita Natal

Henry `Super Junior` menggambarkan kemeriahaan Natal yang baru saja ia jalani. Seperti apa ceritanya?

oleh Desika Pemita diperbarui 26 Des 2014, 21:30 WIB
Diterbitkan 26 Des 2014, 21:30 WIB
Henry Super Junior-M dan Suka Cita Natal
Henry `Super Junior` menggambarkan kemeriahaan Natal yang baru saja ia jalani. Seperti apa ceritanya?... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul Perayaan Natal merupakan momen besar yang dinanti umat Kristiani di seluruh dunia. Tak mau ketinggalan, Henry yang merupakan personel Super Junior-M merayakan suka cita Natal bersama orang-orang yang ia cintai.

Henry mengunggah beberapa foto kemeriahan Natal yang telah telah ia jalani. Di foto, terlihat Henry menggambarkan momen indah tersebut yang sayang dilewatkan.

Di foto yang ia unggah 25 Desember 2014, Henry memamerkan foto hidangan Natal dengan berbagai sejian sedap. Henry menyebutkan jika ayam kalkun yang besar serta salad menjadi menu spesial.

"Acara Natal! Potong ayam kalkun! Selamat Natal untuk semua orang yang merayakannya," tulis Henry sebagai keterangan foto.



Kemudian, Henry juga mengunggah foto pohon Natal yang telah ia hias sendiri. Henry sangat senang menyambut Natal karena banyak kebahagiaan di dalamnya.


Rupanya festival masih belum berakhir. Henry masih merayakan Natal dengan menggelar makan malam di hari Natal bersama orang yang ia sayangi.

Kali ini, Henry ingin menyiapkan semuanya dengan tangannya sendiri. Henry mengunggah saat dirinya repot memotong sayuran untuk hidangan Natal yang akan terjadi.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya