Sering Dianggap Laki-laki, Anak Angelina Jolie Berganti Gender?

Putri Angelina Jolie, Shiloh pernah meminta dirinya dipanggil John dalam sebuah interview dengan Oprah.

oleh Sylvia Puput Pandansari diperbarui 16 Sep 2015, 16:20 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2015, 16:20 WIB
Angelina Jolie dan Shiloh
sumber foto: popsugar

Liputan6.com, Los Angeles Shiloh Jolie-Pitt anak perempuan Angelina Jolie seringkali dianggap seorang anak laki-laki. Orang sering salah menganggap Shiloh sebagai seorang pria, pasalnya cara berdandan anak 9 tahun tersebut kerap mengenakan jas dan dasi, bukan rok dan bando.

sumber foto: splashnewsonline.com

Menurut OKmagazine.com belum lama ini, Angelina Jolie kabarnya sudah menemui konsultan khusus terkait hal ini. Bahkan, Shiloh digosipkan ingin menjadi seorang pria. Benarkah?

okmagazine.com

Menurut laman Ibtimes.com, Shiloh pernah meminta dirinya dipanggil `John` dalam sebuah interview dengan Oprah pada 2008 silam. Brad Pitt sendirilah yang mengatakannya secara terbuka. Hal lain yang memperkuat yaitu perkataan bintang The Tourist tersebut kepada Vanity Fair tahun 2010.

ibtimes.com

"Dia (Shiloh) ingin menjadi seperti seorang laki-laki. Maka ia memotong rambutnya. Dia suka memakai barang-barang anak laki-laki. Dia juga berpikir dia salah satu dari kakak laki-laki," kata Angelina Jolie kala itu.

Mungkin pilihan gaya Shiloh yang tomboy juga dipengaruhi oleh kakak-kakaknya, Maddox dan Pax yang sering bersama Shiloh. 

telegraph.co.uk

Kabar ini belum dikonfirmasi lagi oleh Brad Pitt atau pun Angelina Jolie. Tetapi orangtua Shiloh menyakinkan buah hatinya itu untuk menentukan pilihan dan melanjutkan hidup yang paling nyaman dijalani meskipun Amber Rose sempat menyebut Shiloh "transkid".

Hal ini juga mengingat usianya yang masih muda juga jenjang kariernya yang masih panjang. Shiloh bisa menjadi seorang gadis cantik seperti ketika balita atau bergaya seperti pria. (Put/Ade)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya