Ini Penyesalan Terbesar Ashanty

Ashanty mengungkapkan penyesalan terbesarnya selama ia hidup hingga kini.

oleh Deyesta Naedy diperbarui 21 Apr 2016, 22:15 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2016, 22:15 WIB
Ashanty
Ashanty menangis di acara Dear Haters [Foto: Helmi Affandi/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Ashanty ternyata mempunyai segudang cerita yang tak banyak masyarakat tahu. Misalnya tentang kisah istri Anang Hermansyah ini yang harus menghadapi perceraian orang tua dan dibesarkan oleh single mom. Saat itu, kehidupan Ashanty pun jauh dari kesan glamor, ia hidup sederhana dengan ibunya di Kota Jakarta.

Ashanty menyesal tak beri barang kesayangannya pada Olga Syahputra

Hal ini pun ia ungkapkan kala menjadi bintang tamu dalam program talk show Liputan6.com, Dear Haters. Ashanty mengungkapkan penyesalan terbesarnya selama ia hidup sampai umur 31 tahun ini.

"Penyesalan terbesar aku kurang waktu kebersamaan sama papa aja," kata Ashanty di SCTV Tower, Senayan City, Kamis (21/4/2016). Kurangnya kebersamaan Ashanty dengan sang ayah dikarenakan perceraian yang terjadi dengan orangtuanya.

Anang dan Ashanty (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Ashanty yang pada saat itu mengikuti sang ibunda, merasa kurang begitu dekat dengan sang ayah, "Pas mama dan papa aku bercerai, aku memutuskan untuk tinggal sama mama."

Ashanty pun dipersunting oleh Anang Hermansyah pada 12 Mei 2012. Dia sempat pindah ke rumah Anang yaitu ruko di kawasan radio Dalam, Jakarta Selatan, bersama kedua anak Anang Hermansyah, Aurel dan Azriel. Hingga akhirnya Ashanty kini tinggal di rumah mewah di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat. (Est/Fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya