Angel Lelga Belum Move On dari Rhoma Irama?

Pernikahan yang dilakukannya dengan Rhoma Irama begitu membekas di hati Angel Lelga.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 30 Sep 2016, 13:40 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2016, 13:40 WIB
Angel Lelga
Pernikahan yang dilakukannya dengan Rhoma Irama begitu membekas di hati Angel Lelga. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan Angel Lelga bersama Rhoma Irama menjadi salah satu peristiwa yang sukses menghebohkan masyarakat medio 2005 silam. Di usia yang masih sangat muda, Angel Lelga rela dinikahi secara siri oleh sang Raja Dangdut. Kontroversi pernikahan keduanya pun mengoyak biduk rumah tangga Angel Lelga dengan Rhoma Irama.

Sebelas tahun setelah bercerai, Angel Lelga mengaku masih menghormati sosok Rhoma Irama. Meski pernikahannya tak berakhir indah, Angel Lelga memandang Rhoma Irama sebagai pria idaman. 

Ketua Umum Partai Idaman Rhoma Irama memperlihatkan salam Partai Idaman usai menyerahkan berkas kelengkapan partai di Kemenkumham, Jakarta, Jumat (29/7). (Liputan6.com/Johan Tallo)

"Kalau ditanya kenapa saya harus menikah sama Bang Haji (panggilan Rhoma Irama), saya cuma bisa jawab, saat itu Allah begitu baik sama saya karena memberikan orang yang tepat (mendampingi dirinya)," ucap Angel Lelga saat menjadi bintang tamu live streaming talk show Dear Haters Liputan6.com, SCTV Tower, Jakarta Pusat, Kamis (29/9/2016).

Diakuinya, Rhoma Irama punya peran besar atas raihan karier cemerlang Angel Lelga. Sejak terjun sebagai pedangdut, pemain film hingga politisi, Angel Lelga merasa hal tersebut tak lepas dari campur tangan si Raja Dangdut.

"Angel Lelga kalau tidak jatuh pada orang yang bisa mendidik saya, saya enggak akan pernah bisa sampai di posisi sekarang ini," kata Angel Lelga mengenang Rhoma Irama.

Angel Lelga (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)

Hingga kini, Angel Lelga masih memandang Rhoma Irama sebagai sosok panutan. Ia pun tak sungkan memuji pria yang menjabat sebagai Ketua Umum Partai Idaman itu.

"Bang Haji orang yang bijak. Saya suka laki-laki yang bijak karena enggak bikin ribet hidup saya. Contoh orang bijak itu, apa yang dipikirkannya selalu step by step," Angel Lelga mengakhiri. 

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya