Soal Nagita Slavina Menangis, Ini Tanggapan Kartika Putri

Nagita Slavina menangis ketika ditanya soal Rafathar yang akan tahu soal berita perselingkuhan Raffi Ahmad dengan Ayu Ting Ting.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 27 Apr 2017, 20:36 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2017, 20:36 WIB
Nagita Slavina
Nagita Slavina menangis ketika ditanya soal Rafathar yang akan tahu soal berita perselingkuhan Raffi Ahmad dengan Ayu Ting Ting.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Belakangan ini, publik ramai membicarakan Nagita Slavina yang menangis saat menjadi tamu dalam acara talkshow yang dipandu Deddy Corbuzier. Video tersebut tak luput pula dari perhatian Kartika Putri, sahabat Nagita Slavina.

Saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, artis kelahiran Palembang ini mengungkapkan pandangannya soal kejadian tersebut.

Artis Kartika Putri berpose usai jumpa pres HUT SCTV ke-26 di SCTV Tower, Jakarta, (11/8). Menandai hari jadi SCTV ke-26, SCTV akan menggelar

"Normal sih ya, karena buat aku pribadi emosional perempuan kan enggak bisa kontrol. Sensitifnya perempuan juga enggak bisa kontrol. Jadi buat aku pribadi tuh enggak ada hal-hal yang terlalu gimana banget," ujar Kartika Putri, Kamis (27/4/2017) sore.

Soal pandangan publik yang mengaitkan tangisan tersebut karena isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting, Kartika Putri memiliki pendapat sendiri.

"Hal yang normal ketika seorang ibu bicarakan soal anak, mungkin bisa jadi itu tangis bahagia karena dia sekarang menjadi seorang ibu. Kita enggak pernah menyangka bisa jadi seorang ibu. Kan kita juga enggak tahu apa yang ada di pikiran orang pada saat itu," jelas Kartika Putri.

Seperti diketahui, Nagita Slavina alias Gigi menangis ketika berbincang dengan presenter Deddy Corbuzier dalam sebuah talkshow di salah satu stasiun TV.

Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting (Instagram)

Pemicunya adalah karena Deddy menyinggung putranya, Rafathar Malik Ahmad, yang cepat atau lambat, akan mengetahui kabar buruk soal perselingkuhan ayahnya.

Tayangan tersebut cukup menarik perhatian publik dan menimbulkan satu tanda tanya. Banyak yang mengira tangisan tersebut lantaran kebenaran gosip tentang suaminya, Raffi Ahmad, yang selingkuh dengan pedangdut Ayu Ting Ting. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya