Ashanty: Jadi Anak Korban Perceraian Itu Nggak Enak Lho

Ashanty meminta masyarakat untuk tak nyinyir soal hubungan Aurel Hermansyah dengan Krisdayanti.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 15 Jul 2018, 12:30 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2018, 12:30 WIB
[Bintang] Ashanty
Ashanty (Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Ashanty meminta masyarakat untuk tak nyinyir soal hubungan Aurel Hermansyah dengan Krisdayanti.

Bagaimanapun, menurut Ashanty, Krisdayanti dan Aurel tetap berstatus sebagai ibu dan anak kandung.

Meski Krisdayanti bercerai dari Anang Hermansyah, Aurel akan selalu menjadi anak diva pop Indonesia itu.

"Kalian (masyarakat) nggak tau apa yang dialami sama anak-anak korban rumah tangga bercerai, itu nggak enak lho. Apalagi ada berita macem-macem itu nggak enak," kata Ashanty saat ditemui di Jakarta, Sabtu (14/7/2018).

 

 

Tetap Baik

[Bintang] Krisdayanti dan Aurel Hermansyah
Krisdayanti dan Aurel Hermansyah

Ashanty mengatakan, jika hubungan Krisdayanti dan Aurel sebagai ibu dan anak tetap baik meski tak lagi tinggal seatap.

Karena itu, dia menjelaskan, masyarakat tak berhak untuk membicarakan urusan ibu dan anak tersebut tanpa disertai pengertian hubungan orangtua dan anak.

 

 

 

Salah Hitung Umur

[Bintang] Krisdayanti dan Aurel Hermansyah
(Instagram/krisdayantilemos)

Baru-baru ini, masyarakat kembali nyinyir mengenai Krisdayanti yang salah menghitung usia Aurel saat mengucapkan selamat ulang tahun kepadanya.

Di media sosial, Krisdayanti menyebut usia Aurel yang menginjak 20 tahun. Ucapan Krisdayanti di media sosial kemudian dibalas Aurel dengan jawaban kalau dirinya tahun ini berusia 21 tahun.

Hal ini pun menjadi sorotan warganet. Hingga kemudian, berbagai komentar bernada sindiran menghujani kolom komentar akun media sosial Krisdayanti.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya